Find Us On Social Media :

Bak Resepsi Pernikahan, Dekorasi Tempat Pemungutan Suara Ini Viral di TikTok: Serasa Kondangan

By Helna Estalansa, Rabu, 14 Februari 2024 | 19:45 WIB

Potret lokasi TPS yang unik berasa datang ke kondangan

GridPop.ID - Potret tempat pemungutan suara atau TPS berikut ini viral di TikTok.

Viral di TikTok lantaran TPS ini berkonsep unik bak sebuah resepsi pernikahan.

Seperti diketahui, hari ini, tepatnya 14 Februari 2024 seluruh masyarakat Indonesia telah memberikan suaranya dalam Pemilu 2024.

Kamu semua tentu sudah ikut nyoblos ke TPS tadi pagi bukan?

TPS atau Tempat Pemungutan Suara adalah lokasi di mana warga bisa memberikan suara untuk memilih Presiden.

Tidak hanya semangat untuk memberikan suara, tetapi juga lokasi TPS selalu menarik perhatian.

Salah satu TPS yang menarik perhatian diunggah oleh akun TikTok @xyz.aardii, seperti yang dikutip dari TribunTrends.com pada Selasa (13/2/2024).

TPS yang unik ini tampak seperti sebuah pernikahan yang dilengkapi dengan dekorasi hingga gerbangnya.

Dalam foto pertama, terlihat sebuah tenda besar yang dihiasi dengan gerbang mirip dengan sebuah pesta pernikahan.

Dekorasi lengkap dengan hiasan bunga serta meja panjang dan kursi yang diselimuti kain putih, mirip dengan suasana pernikahan.

Bukan hanya kursi petugas KPPS yang tertutup dengan kain putih, bahkan kursi tempat pemilih juga demikian.

Baca Juga: Istilah Exit Poll Viral di TikTok, Muncul Berkaitan dengan Pemilu 2024, Ternyata Ini Artinya