GridPop.ID - Sering mendengar istilah Nose Hair Baby?
Istilah tersebut menjadi salah satu kata yang sedang viral di TikTok.
Meski populer belum banyak orang tahu arti istilah Nose Hair Baby ini.
Yuk kepoin penjelasan berikut ini.
Melansir TribunTrends.com diungkapkan istilah Nose Hair Baby adalah kalimat bahasa Inggris yang dijadikan sebuah candaan gombal di media sosial.
Jika diartikan dengan arti yang sesungguhnya, nose adalah hidung, hair adalah rambut, dan baby adalah bayi.
Atau bisa juga nose hair yang berarti bulu hidung.
Melansir dari akun TikTok @din78727, istilah Nose Hair Baby ini dijadikan sebuah candaan bersama pasangan atau gebetan.
Pada konteks viral kali ini, penggunaan kalimat nose hair baby bertujuan untuk bercanda agar kamu bisa dipanggil ‘baby’ oleh pasangan atau gebetanmu.
Baca Juga: Istilah Tinari Viral di TikTok, Ternyata Berkaitan dengan Weton, Simak Penjelasannya Berikut Ini
Contoh
“Bahasa Inggrisnya hidung apa?”
“Nose”
"Kalo rambut?"
"Hair"
"Kalo bayi?"
"Baby"
"Apa sayang?"
Candaan tersebut kini menjadi tren di media sosial seperti TikTok dan banyak diikuti oleh warganet.
Arti Kata 'Beige Flag' Ternyata Merujuk pada Sifat Aneh Pasangan
Baca Juga: Lagi Viral di TikTok, Ini Arti Kata Reshuffle yang Ada Kaitannya dengan Pemerintahan Indonesia
Melansir dari TribunJogja.com "Beige flag" juga merupakan istilah yang digunakan untuk menggambarkan sifat dan karakteristik pasangan.
Karena istilah ini masih baru, banyak netizen yang mungkin belum mengerti arti sebenarnya dari "beige flag."
"Beige flag" adalah frasa dalam Bahasa Inggris yang secara literal berarti "bendera krem."
Dalam bahasa gaul, "beige flag" adalah sebuah analogi untuk seseorang yang memiliki sifat di antara "red flag" (sifat-sifat buruk) dan "green flag" (sifat-sifat baik).
Dengan kata lain, seseorang dengan "beige flag" memiliki sifat atau karakteristik yang tidak baik, namun juga tidak buruk.
Menurut urbandictionary.com, "beige flag" mengacu pada perilaku atau sifat yang tidak baik tapi juga tidak buruk, namun bisa membuat pasangan atau orang terdekat merasa kesal dan terganggu.
Jadi, "beige flag" dapat diartikan sebagai perilaku yang agak aneh, namun bersifat netral.
GridPop.ID (*)
Baca Juga: Lagi Viral di TikTok, Ini Arti Istilah Nisfu Syaban yang Populer di Media sosial