Find Us On Social Media :

Terima Orderan Tengah Malam, Kisah Driver Online Ini Viral Usai Diminta Antar Jenazah, Pelanggan: Ntar Duduk Depan Aja Mayatnya

By Helna Estalansa, Jumat, 22 Maret 2024 | 14:45 WIB

Ilustrasi sopir taksi online

Dalam percakapannya dengan pelanggan, alasan memesan taksi online karena tidak ada ambulance di daerah pelanggan yang jaraknya cukup jauh.

Pelanggan juga mengatakan tidak ada sopir yang siap melayani di daerah tersebut.

“Ambulance sini gamau karena jauh, tidak ada standby jaga,” ungkap customer tersebut.

Meskipun driver online awalnya menolak.

“Maaf gak bisa bu,” jawab sang driver online.

Namun, pelanggan tampak memohon.

"Pleasae bang," tulisnya.

Akhirnya, driver online bertanya berapa orang yang akan diantar.

Namun, tak terduga, pelanggan mengungkapkan bahwa mereka bertiga, dan satu di antaranya adalah jenazah.

“3 orang hidup, nar duduk depan aja mayatnya biar selonjoran karena udah kaku,” ungkap costumer.

Sekarang, kisah horor driver online ini menjadi viral dan menarik perhatian netizen.

Baca Juga: Viral Usai Tega Masukkan Keponakan 8 Tahun ke Karung, Begini Tampang Marintan Sasmita, Kini Dijebloskan ke Penjara