GridPop.ID - Kepergian Stevie Agnecya tentu meninggalkan duka mendalam kepada keluarga dan kerabatnya.
Tak terkecuali sang suami tercinta yakni Anggi Pratama.
Diketahui, Stevie menikah lagi dengan Anggi Pratama setelah berpisah dari Samuel Rizal.
Jenazah Almarhumah Stevie Agnecya sendiri sudah dimakamkan di TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan pada Jumat (22/3/2024).
Tengah berduka kehilangan istri tercinta, sosok Anggi Pratama pun ikut menjadi perhatian.
Melansir dari lamnan tribunnewsmaker.com, Anggi Patama sendiri berprofesi sebagai seorang pilot.
Anggi Pratama adalah seorang pilot Garuda, sebuah maskapai penerbangan ternama di Indonesia
Di luar itu, Anggi Pratama merupakan pengusaha sekaligus CEO dari Dwidaya Indo Pratama dan owner dari Zayn Villa dan Zayn Soap.
Setelah menikah, Anggi menjadi ayah sambung bagi Drucilla Kalea Arifin yang baru berusia 3 tahun.
Kemudian, pasangan tersebut dikaruniai dua anak laki-laki bernama Raffasya Zayn Pratama dan Jorgi Zevino Pratama.
Biodata Anggi Pratama