Dalam ibadah umrah tersebut, Anwar berharap dapat memohon jodoh dan mengucap syukur kepada Allah atas rezeki yang diberikan.
“Mau umrah minta sama Allah mau nikah, sekalian bentuk ucap terima kasih juga atas rezeki ini,” ujar Anwar di daerah Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu.
Anwar ingin menjalani ibadah umrah sambil merayakan Idul Fitri di Arab Saudi.
Ia tidak melakukan persiapan khusus untuk perjalanan tersebut, hanya membawa satu koper untuk pakaian yang akan dibawanya.
“Persiapan enggak ada, sudah beberapa kali bawa koper satu, sisanya beli baju dan pakaian di sana aja. Kemarin umrah kayak mau beli dan bawa pakaian ini itu enggak kepakai (bajunya),” ucap Anwar.
“Jadi di sana bawa satu koper aja, bawa baju, di sana beli koper gede buat beli oleh-oleh, baju gamis, gantungan kunci, sama kacang Arab,” lanjut Anwar.
Meskipun usianya sudah 30 tahun, Anwar tidak menampik adanya keinginan untuk menikah.
Belakangan ini, ia rutin melaksanakan sholat dhuha dan tahajud untuk memohon petunjuk dari Allah dalam memilih wanita terbaik untuk dinikahinya.
Anwar berharap dengan menjalani ibadah umrah di Tanah Suci Mekkah, ia dapat menemukan jodohnya dan segera menikah.
“Semoga dapat jodoh itu aja. Sekarang lagi dhuha dan tahajud mintanya jodoh doang. Ya Allah kapan jodoh Anwar ditunjukin, biar Anwar dapat yang terbaik,” tutur Anwar.
(*)