Pertemuan antara Ketua Majelis Tinggi Partai (MTP) Demokrat dengan Menteri Pertahanan RI tersebut untuk menonjolkan sikap saling kerja sama.
Sebab kata dia, dalam membangun dan memperkuat negeri, perlu adanya kesamaan elemen bangsa termasuk para pimpinan negara.
"Harapannya, sesama elemen bangsa dimanapun berada, saling memperkuat dan menguatkan untuk kebaikan negeri. Apalagi di momen mulia seperti hari raya Idul Fitri," kata dia.
Ihwal pertemuan tersebut, Herzaky menyatakan kalau kondisi itu berlangsung dengan hangat.
Dimana kurun waktunya kata dia, hanya berlangsung selama 1.30 jam yang dimulai pada bakda Magrib.
"Pertemuan dari 18.30 an, kira-kira 1,5 jam lebaran silaturahmi antar dua sahabat," ucap dia.
Perihal dengan pertemuan tersebut, Herzaky memastikan kalau hal itu bersifat tertutup dan tidak disebarluaskan informasinya kepada awak media.
"Iya (tertutup), lebaran silaturahmi," tandas dia. GridPop.ID (*)