Find Us On Social Media :

Dikira Paling Oke, Pemuda Ini Malah Seolah Sedang Study Tour Imbas Pakai Baju Motif Pasaran saat Liburan, Netizen: Baju Sejuta Umat

By Ekawati Tyas, Sabtu, 20 April 2024 | 16:30 WIB

Pemuda tak sengaja pakai baju kembaran dengan wisatawan lain saat liburan di pantai.

GridPop.ID - Viral di TikTok video kocak saat momen libur Lebaran.

Bagi sebagian besar orang, mereka akan memanfaatkan waktu libur lebaran sebaik mungkin.

Pun mereka akan mengenakan outfit alias pakaian terbaik yang dimiliki untuk pergi liburan.

Sama halnya dengan apa yang dilakukan pria ini ketika berlibur di pantai.

Dilansir dari Tribun Trends, tapi sayangnya baju si pria malah di pantai. kembar dengan para pengunjung pantai lainnya.

Momen tersebut diunggah oleh akun Instagram @kepoi_trending.

Nampak dalam video tersebut saat para wisatawan berada di pantai untuk berlibur.

Di tengah keseruan itu, terlihat wisatawan yang tak saling kenal namun terlihat kompak dengan baju bermotif serupa.

“Jadi kayak seragam,” tulis pengelola akun @kepoin_trending pada unggahannya.

Bahkan ada beberapa orang yang memkai baju serupa.

Adapun pakaian yang dikenakan yakni motif garis-garis besar.

Baca Juga: Viral Pasutri Kompak Pakai Baju Lebaran Unik, Bertema Barbie Bernuansa Pink Biru, Potretnya Jadi Sorotan

Awalnya, terlihat ada dua orang remaja perempuan yang juga mengenakan pakaian motif garis tersebut.

Tak berselang lama, muncul seorang pria dan beberapa orang lainnya yang juga mengenakan baju senada.

Meskipun sebagian berbeda warna, namun kebanyakan baju yang digunakan sangat terlihat mirip.

Alhasil mereka malah mirip rombongan study tour.

Unggahan tersebut membuat netizen terkekeh.

"njirrr...bisa banyak yg samaan gitu, ngga sekalian motif lurik yg shimmer2" tulis netizen A.

"Lebih aman baju polosan sih..... Hahaha," tulis netizen B.

"Baju sejuta umat," tulis netizen C.

Keluarga Ini Selalu Kompak Pakai Baju Lebaran Tema Hello Kitty, si Kakek Tak Mau Kalah

Kekompakan keluarga ini memang tak perlu diragukan lagi dalam hal baju lebaran.

Dilansir dari Tribun Medan, pasalnya satu keluarga ini setiap tahun kompak mengenakan baju Hello Kitty untuk berlebaran dimulai pada 2015 hingga 2021.

Baca Juga: Dituding Rakus Imbas Jual Baju-baju Stevie Agnecya, Adik Ipar: Kita Gak Kekurangan Uang!

kebiasaan unik keluarga ini viral setela diunggah di akun TikTok @founderputehjeliyta.

Usut punya usut, pemilik akun yakni Afia Airich memang menyukai Hello Kitty.

Menurut cerita perempuan asal kota Kuala Lumpur, Malaysia ini, ketertarikan mengoleksi kaos Hello Kitty dimulai sejak tahun 2015.

Beruntungnya kegemaran Afia disambut baik oleh anggota keluarga lainnya.

Sehingga bukan masalah besar jika keluarganya harus memakai baju tema Hello Kitty setiap Lebaran.

Mulai dari dirinya, sang anak perempuan, suami hingga kedua orang tuanya.

"Kami semua (satu keluarga memakai pakaian Hello Kitty) termasuk kakek-nenek juga mengenakan kemeja Hello Kitty."

"Tidak perlu dibujuk (untuk memakai pakaian bergambar Hello Kitty) karena suami dan anak saya sangat mengerti minat dan kesukaan saya dan anak," Lanjut Afina.

GridPop.ID (*)