Find Us On Social Media :

Sepi Bak Kuburan, Pernikahan Viral di TikTok Lantaran Hanya Dihadiri Bangku Kosong, Ternyata Begini Faktanya

By Ekawati Tyas, Kamis, 9 Mei 2024 | 20:45 WIB

Viral di TikTok pernikahan sepi tak ada tamu undangan.

GridPop.ID - Viral di TikTok kirab pernikahan sepi, tak ada tamu yang datang.

Bahkan kirab pengantin tersebut hanya disaksikan bangku kosong.

Terkuak fakta di balik pernikahan viral berikut.

Dilansir dari Tribun Trends, diketahui pernikahan ini terjadi di Purbalingga, Jawa Tengah.

Dalam video yang beredar, nampak kirab pengantin yang sangat sepi.

Wedding entrance biasanya digelar dan menjadi pusat perhatian bagi keluarga dan para tamu undangan.

Tapi beda dengan momen pernikahan satu ini.

Saat kirab, suami istri baru ini hanya 'disaksikan' oleh bangku kosong saja.

"Di saat wedding entrance disaksikan oleh bangku kosong."

"Kita tetap semangat bikin pengantin ceria," tulis akun @noto_moto.

Si fotografer berusaha menghibur pengantin sambil mendokumentasikan momen pernikahan tersebut.

Baca Juga: Blak-blakan! Thariq Halilintar Spill Persiapan Pernikahan dengan Aaliyah Massaid, Tema Mobile Legend Bakal Terealisasi?

Kedua pengantin nampak mengenakan busana abu-abu berjalan menuju pelaminan.

Tak ada satupun tamu undangan atau bahkan keluarga yang ikut mendampingi.

Tenyata, tamu undangan dan pihak keluarga sudah pulang sebelum momen kirab itu direkam.

Alasannya karena acara pernikahan mundur ketika rangkaian adat.

Tak adanya orang lain di lokasi resepsi, pengantin pun tak memiliki foto bersama keluarga pria di pelaminan.

Undangan Pernikahan Unik, Bermanfaat Banget

Viral di media sosial undangan pernikahan yang menjadi sorotan.

Pasalnya, undangan pernikahan tersebut hanya ditempel ke bumbu dapur.

Dilansir dari Tribun Travel, undangan pernikahan sederhana tersebut diberikan kepada para calon tamu bersama dengan bumbu dapur sachetan.

Dalam video yang viral di TikTok memperlihatkan undangan pernikahan berupa secarik kertas hitam putih berisi nama dan keterangan waktu acara, termasuk dengan alamatnya.

Kertas itu ditempel ke bumbu dapur dan diberikan pada setiap tamu undangan.

Baca Juga: 'Ternyata Istriku Laki-laki', Pria Tak Sadar Persunting Sesama Jenis, Tak Heran Setiap Diajak Bercinta Selalu Menolak

Ternyata undangan pernikahan tersebut berasal dari pasangan Cisauk, Bogor, Jawa Barat.

Undangan itu viral usai diunggah Instagram @ustadzahmadhomsani.

"Patut ditiru. Undangan di Cisauk, simpel pake Royco, beres. Ini Patut dicontoh," tulis pemilik akun di keterangan video.

Banyak yang berkomentar bahwa undangan itu lebih bermanfaat ketimbang biasanya.

GridPop.ID (*)