Find Us On Social Media :

Makna Lagu Teramini - Ghea Indrawari, Viral di Berbagai Platform Streaming Musik

By Luvy Octaviani, Kamis, 23 Mei 2024 | 08:44 WIB

Ghea Indrawari

Bakat bernyanyi Ghea merupakan bakat yang diturunkan dari eyang.

Ghea gemar menyanyi sejak kecil, dari umur dua tahun, ia sudah bisa mengikuti karaoke. Pada umur itu, Ghea sudah pandai dan hafal nada sebuah lagu.

Namun ia tak pernah mengasah bakat musik dengan mengikuti les musik, ia hanya belajar vokal dengan cara otodidak. Ibunya justru memasukkan Ghea untuk les berenang karena lebih suka jika Ghea mendalami bidang olahraga.

Sang ibu menganggap bakat bernyanyi Ghea hanya sekedar hobi, di samping itu menurutnya saat usia SD, bakat menyanyi Ghea belum terlalu tampak.

Ketika masuk ke jenjang SMA, guru musiknya melihat Ghea memiliki bakat besar di bidang musik.

Akhirnya ia diarahkan langsung oleh guru seni musiknya di SMA, Dedy Ridiansyah untuk memperdalam bakat musiknya.

Ghea diberikan berbagai materi tentang musik dan diajak praktik langsung ke lapangan dengan bernyanyi seperti di acara pernikahan dan kedai kopi.

Ghea mulai dididik seni musik secara profesional mulai dari notasi balok, teknik bernyanyi hingga bermain alat musik. Ghea juga sempat menjadi vokalis bersama sang guru dalam grup musik Liquid Band. GridPop.ID (*)