"Aku berlari ke mobil lainnya, ada asap keluar dari mobil seolah-olah akan meledak. Ada bayi di kursi belakang berteriak," tutur seorang saksi ketika mendekati mobil KIA.
Ketika tabrakan terjadi, mobil sang Duke sempat berguling beberapa kali sebelum akhirnya berhenti dalam posisi miring di pinggir jalan A149.
Kecelakaan mobil yang dialami Pangeran Philip kemudian mengingatkan kita terhadap kecelakaan mobil tragis yang menimpa Putri Diana.
Beruntung, Pangeran Philip tidak mengalami luka serius.
Baca Juga : Ahli Memprediksi Wajah Putri Diana Jika Masih Hidup, Coba Bandingkan dengan Camilla Mana yang Lebih Cantik?
Beberapa orang merasa penasaran, kira-kira bagaimana perbandingan kecelakaan Pangeran Philip dengan kecelakaan mobil Putri Diana yang menewaskannya?
Berikut ulasannya:
Jenis kecelakaan
Pangeran Philip mengalami kecelakaan setelah sebuah mobil menabrak dirinya yang hendak menyebrang.
Mobil yang digunakan Pangeran Philip sampai berguling-guling berkali-kali.
Sedangkan Putri Diana mengalami kecelakaan tunggal.
Meski begitu, kondisi mobil Putri Diana jauh lebih ringsek ketimbang mobil yang dikendarai Pangeran Philip.
Mobil Pangeran Philip hanya sedikit ringsek, sedangkan mobil yang ditumpangi Putri Diana hancur di bagian depan hingga ke kursi penumpang.
Source | : | News.com.au,independent.co.uk,bbc |
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Kirana Riyantika |
Komentar