GridPop.id - Ustaz Arifin Ilham akhirnya kembali ke Tanah Air, setelah dirawat di Penang, Malaysia.
Ustaz Arifin Ilham kembali bugar dan menginjakkan kaki di rumahnya di kawasan Bukit Az-Zikra, Sentul, Bogor, Kamis (31/1/2019).
Kumandang azan menyambut rombongan Ustaz Arifin Ilham memasuki kawasan itu.
Baca Juga : Awalnya Disebut Cinta Karena Harta, Pacar Berondong Muzdalifah Kini Pamer Kemesraan dalam Mobil
Dari dalam mobil Alphard warna putih, tampak kondisi terkini Ustaz Arifin Ilham.
Ia melambaikan tangan kepada warga yang menyambutnya sekitar pukul 12.00 WIB.
Berikut fakta-fakta terkait Ustaz Arifin Ilham.
1. Gunakan Pesawat Jet
Rombongan kembali ke Indonesia menumpang pesawat jet pribadi mendarat di Bandara Halim Perdanakusuma, dari Penang.
Pesawat lepas landas dari DCA Pulau Pinang pukul 09.00 waktu setempat.
Baca Juga : Tak Baca Chat Saphira Indah, Chacha Frederica : Kita Ngobrol di Jannah
Pesawat tiba di Bandara Halim Perdana Kusuma Jakarta pada pukul 10.00 WIB.
Diketahui Ustaz Arifin Ilham telah 2 minggu dirawat di salah satu rumah sakit di Penang, Malaysia.
Baca Juga : Pasca Bercerai dari Vicky Prasetyo, Angel Lelga Ajak Sang Anak Nonton Konser Blackpink
2. Kondisi Ustaz Arifin Ilham
Dikutip dari Bangkapos.com, Kondisi sang ustaz sebelumnya dibagikan oleh sang putra, Muhammad Alvin.
Alvin menunggah kondisi terkini ayahnya di akun Instagram pribadinya @alvin_411 pada Minggu (27/1/2019).
Alfin menyebut ayahnya itu semakin sehat setiap harinya setelah menjalani perawatan.
Ustaz Arifin Ilham sudah bisa jalan-jalan di luar rumah sakit.
Baca Juga : Istri Muda dan Tua Tak Sengaja Jumpa di Tempat Kerja Suami, Pertengkaran Berubah Jadi Saling Gigit dan Cakar
Disebutkan bahwa selama 2 minggu di rawat di Malaysia, Ustaz Arifin selali melakukan jalan-jalan pagi.
Bahkan Ustaz Arifin sudah mampu salat Subuh berjemaah di masjid.
Kendati demikian, ada satu hal yang belum pulih dari Ustaz Arifin Ilham.
Baca Juga : Istri Muda dan Tua Tak Sengaja Jumpa di Tempat Kerja Suami, Pertengkaran Berubah Jadi Saling Gigit dan Cakar
Sang ustaz hingga kini masih berbicara pelan karena kondisinya belum pulih maksimal.
"Alhamdulilah kondisi kesehatan Abi @kh_m_arifin_ilham semakin membaik dan semakin sehat setiap harinya. Sekarang sudah mulai bisa bicara meskipun suara masih pelan, sudah mulai bisa jalan2, bahkan setiap subuh sudah mulai ke masjid lagi," tulis Alvin.
View this post on Instagram
Alvin pun meminta doa dari masyarakat agar Ustaz Arifin dapat segera sembuh dan pulang ke Indonesia untuk berdakwah.
Baca Juga : Ketemu Valentino Rossi KW dari Indonesia, Deddy Corbuzier: Ini Rossi 30 Tahun ke Depan
"Doakan supaya bisa secepatnya balik ke tanah air dan berdakwah lagi ya, aamiin," katanya.
3. Gelar zikir akbar di Masjid Azzikra pada 3 Februari
Ustaz Arifin Ilham pun terlihat semakin bugar.
Ia juga sudah bisa berlari-lari kecil sambil menikmati sinar matahari.
Baca Juga : Ketemu Valentino Rossi KW dari Indonesia, Deddy Corbuzier: Ini Rossi 30 Tahun ke Depan
Kondisi itu diketahui dari unggahan di Instagram ustaz Arifin Ilham sendiri.
Tak hanya itu, bahkan ustaz telah bisa berangkat dari ranjang rumah sakit dan berjamaah subuh di Masjid.
Hal itu juga diungkapkan oleh istri pertama Ustaz Arifin Ilham, Wahyuniati Al Waly atau Yuni.
Baca Juga : Kembali ke Indonesia, Ustaz Arifin Ilham Disambut Kumandang Azan
Selain itu, sang istri juga memberikan kabar bila ustaz Arifin ilham akan melakukan zikir akbar pada 3 Februari 2019.
Dalam postingan terbarunya itu, Wahyuniati Al Waly atau Yuni mengunggah sebuah foto.
Di dalam foto tersebut terdapat Wahyuniati Al Waly atau Yuni, Ustaz Arifin Ilham, Rania Bawazier, dan istri ketiganya yang dipanggil Umi Akhtar.
Baca Juga : Gandeng Fotografer dan MUA Ternama, Ahok Sudah Lakukan Foto Prewedding?
Unggahan foto di instagram @yuni_syahla_aceh itu tersebut tertulis, "Subhanallah Walhamdulillah jazakumullah doa ikhwani fillah semua nya, InsyaAllah kak Arifin Allah sehatkan kembali, dan jangan lupa kembali Zikir Akbar tanggal 3 Feb 2019 di Mesjid Azzikra Sentul Bogor pukul 7.00 Pagi -9.30 selesai, bersama dua adikku madu madu tercinta krn Allah"
View this post on Instagram
(*)
Source | : | Wartakotalive.com,Bangkapos.com |
Penulis | : | Veronica Sri Wahyu Wardiningsih |
Editor | : | Veronica Sri Wahyu Wardiningsih |
Komentar