GridPop.id - Konflik antara Jerinx SID dan Anang Hermansyah rupanya belum mencapai titik temu.
Sebagaimana diketahui, sebagai anggoya leguslatif di Komisi X DPR RI, Anang baru saja meloloskan Rancangan Undang-undang Permusikan (RUU Permusikan).
Pasal yang disorot antara lain pasal 5 dan pasal 50 tentang larangan musisi mengeluarkan karya dengan membawa budaya asing yang negatif, merendahkan martabat, menistakan agama dan mengandung SARA.
Baca Juga : Ledek Anang Hermansyah Sebagai Musisi Palsu, Ashanty Balas dengan Jawaban Pedas, Bikin Kuping Memerah!
Jerinx tak setuju dengan pasal itu karena dinilai dapat mematikan kreativitas para musisi.
Ia pun meradang dan mengeluarkan kata-kata kasar dalam akun media sosialnya, yaitu instagram dan twitter.
Bahkan, ia menyebut Anang sebagai musisi palsu.
Musisi palsu sok jadi politisi lama-lama ya pasti keluar sifat aslinya; menjijikkan. Selain Rhoma Irama siapa lagi yg setuju Nang @ananghijau? #RUUkampungan #AnangPayah
— JRX (@JRX_SID) January 31, 2019
https://t.co/4DqIy9F6cz
Mendapatkan banyak kritikan dari sesama musisi, Anang Hermansyah akhirnya memberi tanggapan.
Source | : | Youtube Dunia Manji |
Penulis | : | Veronica Sri Wahyu Wardiningsih |
Editor | : | Veronica Sri Wahyu Wardiningsih |
Komentar