Dia kemudian turun dari tempat tidurnya ketika ular piton merayap ke sisi lain tempat tidur.
Kaew Soodspha kemudian berjalan keluar dari kamar dan membangunkan putranya, Nakorn (44) yang sedang tidur di kamar sebelahnya.
"Saya pikir saya mengalami mimpi buruk. Kaki saya terasa sakit dan saya bangun lalu menyalakan senter dan melihat sesuatu bergerak di lantai. Saat itulah saya melihat ular itu," cerita Kaew Soodspha.
Kaew juga merasa penasaran bagaimana ular piton itu bisa masuk ke dalam kamarnya.
"Aku sempat bertanya-tanya, dari mana ular itu berasal dan berjalan keluar secepat mungkin," imbuhnya.
Akibat peristiwa tersebut, Kaew Soodspha mengaku takut untuk tidur di kamar itu lagi.
Nakorn yang berprofesi sebagai seorang insinyur bergegas masuk ke kamar dan menyalakan lampu sebelum mengusir ular itu.
Source | : | Tribunnews.com,Youtube |
Penulis | : | Veronica Sri Wahyu Wardiningsih |
Editor | : | Veronica Sri Wahyu Wardiningsih |
Komentar