GridPop.ID - Kehamilan Tasya Kamila kini hampir memasuki bulan ke-8.
Melalui acara syukuran yang digelar Tasya Kamila beberapa waktu lalu, ia memberitahukan jenis kelamin bayinya tersebut.
Anak pertama Tasya Kamila dan suaminya, Randi Bachtiar, berjenis kelamin laki-laki.
tasyBaca Juga : Hanya Karna Ngidam, Tasya Kamila Rela Terbang ke Singapura Demi Makanan hingga Cara Makannya Dihujat Netizen!
Tasya tampak sangat menikmati perannya sebagai calon ibu.
Meski sedang hamil besar, Tasya tetap semangat untuk beraktivitas.
Ia bahkan sempat melakukan Couple Yoga bersama dengan suaminya.
Baca Juga : Super Kaya, Intip Mewahnya Kamar Berlapis Emas Milik Vlogger Tasya Farasya
Tampak kompak dan romantis kan?
Tetapi, bukan berarti Tasya tak mengalami kendala selama hamil.
Baca Juga : Tak Hanya Cincin, Reino Barack Juga Beri Syahrini Satu Set Perhiasan Berlian Senilai 40 Miliar!
Belum lama ini Tasya curhat lewat Instagram Story tentang jari tangannya yang membengkak akibat kehamilan.
Hal tersebut sangat wajar dialami oleh ibu yang sedang mengandung.
Namun, jari yang bengkak tersebut menyebabkan cincin nikah yang ada di jari manisnya nyangkut dan tak bisa dilepas.
Baca Juga : Cincin Pertunangan Femmy Permatasari Seperti Putri Diana, Begini Sejarah Cincinnya
Berbagai usaha telah dilakukan untuk melepas cincin tersebut.
Tasya dan suaminya sempat mengolesi jari tangan dengan baby oil namun cincin tersebut masih tak bisa dilepas.
Baca Juga : Cuma Seharga Rp 30 Ribu, Bu Dendy Bongkar Misteri Cincin Merah Ahok!
Tasya sendiri awalnya tak merasakan sakit pada jarinya yang bengkak.
Ia merasakan sakit karena jarinya mengalami lecet setelah berbagai usaha yang dilakukannya untuk melepaskan cincin.
Baca Juga : Bukan Sang Istri atau Meriam Bellina, Hotman Paris Berikan Cincin Berlian 9 Miliar untuk Perempuan Muda Ini!
Lantaran sudah tak ada pilihan lain, Tasya akhirnya memutuskan untuk memotong cincin tersebut.
Melalui Instagram Story, Tasya mengungkap bahwa dirinya memiliki seorang kenalan yang menggeluti bidang jewelry.
"Update cincin hari ini terasa tambah sakit ternyata karena luka dan bengkak. Trus temenku yang punya toko jewelry dia mau bantu untuk potong cincinnya," ungkap Tasya.
Baca Juga : Cincin Ajaib Batu Merah Milik Ahok Viral, Deddy Corbuzier: Itu Kan Mainan Anak-anak Zaman Dulu
Namun sayangnya, salah satu cincin yang melingkar di jari Tasya belum bisa dipotong.
Karena cincin tersebut dibuat di luar negeri.
"Jadi ini cincinnya cincin Swan sama Tiffany and Co. Yang Swan sih enak banget mereka bisa potongin trus entar tinggal disatuin lagi. Tapi Tiffany and Co ini agak-agak ribet. Karena pusatnya nggak di Indonesia," ujarnya lagi. (*)
Source | : | |
Penulis | : | Bunga Mardiriana |
Editor | : | Bunga Mardiriana |
Komentar