GridPop.id - Calon presiden nomor urut 01 Joko Widodo menggelar konferensi pers di Resto Plataran, Jakarta, Kamis (18/4/2019).
Jokowi yakin ia bersama cawapres Ma'ruf Amin memenangi Pilpres 2019 sesuai hasil hitung cepat alias quick count 12 lembaga survei.
"Kami sampaikan bahwa hasil quick count dari 12 lembaga survei menyatakan Jokowi-Ma'ruf mendapatkan 54,5 persen dan Prabowo-Sandi 45,5 persen," kata Jokowi.
Baca Juga : Sandiaga Uno Dikabarkan Cegukan dari Sore Hingga Malam Hari, Jika Berkepanjangan Bisa Picu Komplikasi
Jokowi mengatakan, pada jumpa pers sebelumnya, ia memang belum memberikan statement terkait hasil hitung cepat karena sampel data yang masuk masih di bawah 70 persen.
Sekarang, ia akhirnya bicara setelah data yang masuk sudah mendekati 100 persen.
"Kita tahu semuanya bahwa quick count adalah cara perhitungan ilmiah, yang dari pengalaman-pengalaman pemilu lalu akurasinya 99 persen. Hampir sama dengan perhitungan real count," kata capres petahana ini.
Kendati demikian, ia tetap mengimbau semua pihak bersabar dan menunggu hasil rekapitulasi resmi dari Komisi Pemilihan Umum.
"Kita tetap harus sabar, sabar menunggu hasil perhitungan resmi dari KPU," kata dia.
Baca Juga : Kawal Kotak Suara Sehari Sebelum Pemilu, Seorang Polisi di Bandung Meninggal Karena Kelelahan
Saat menyampaikan keterangannya, Jokowi didampingi oleh cawapres Ma'ruf Amin serta ketua umum parpol koalisi.
Sebelum jumpa pers, Jokowi Ma'ruf dan para ketum parpol terlebih dulu menggelar pertemuan tertutup.
Sebelumnya Jokowi mengajak masyarakat kembali bersatu usai mencoblos di Pemilu 2019.
Hal itu disampaikan Jokowi saat berkumpul bersama para ketua umum partai pengusung dan pendukung pasangan Joko Widodo-Ma'ruf Amin di Djakarta Theater, Sarinah, Jakarta, Rabu (17/4/2019).
"Marilah kita kembali bersatu sebagai saudara sebangsa setanah air setelah pemilu ini, menjalin kerukunan dan persaudaraan kita," ujar Jokowi ditemani Ma'ruf dan para ketua umum partai.
Dalam pernyataan persnya usai mencoblos, Jokowi juga mengucapkan terima kasih kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) selaku penyelenggara pemilu.
Ia juga berterima kasih kepada TNI dan Polri yang telah menjaga keamanan selama masa kampanye hingga hari pencoblosan.
Baca Juga : Diduga Kelelahan Karena 2 Hari Tak Tidur Demi Tugas, Ketua KPPS di Bogor Meninggal Dunia
Baca Juga : Percaya dengan Hasil Quick Count Lembaga Survei, PKS Beda dengan Prabowo
Baca Juga : Polwan Cantik Meninggal Setelah Lahirkan Anak Kembar, Pesan Suaminya Bikin Hati Terenyuh
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Yakin Menangi Pilpres, Jokowi Sebut Akurasi "Quick Count" Capai 99 Persen",
Komentar