Termasuk data dari TPS di luar negeri.
Hingga Minggu (21/4/2019) pada pukul 14.45 WIB, KPU sudah mendata 668 dari 3.174 TPS di luar negeri untuk hasil real count Pilpres 2019.
Jumlah data yang masuk ialah 21%.
Baca Juga : Update Hasil Real Count Pilpres 2019: Makin Ketat, Selisih Sangat Tipis di 4 Provinsi
Hanya ada beberapa negara yang belum tercatat seperti Belanda, Canberra di Australia, Hong Kong, Johor Baru di Malaysia, Karachi di Pakistan, Morocco, Kroasia, Kuba, Paris di Perancis, New York di Amerika Serikat, Inggris, Yaman, Taiwan serta Jepang, Kanada, dan Sydney di Australia.
Dikutip dari situs pemilu2019.kpu.go.id, KPU mencatat bahwa pasangan Pilpres 2019 nomor urut 01 yakni Jokowi dan Ma'aruf Amin unggul di luar negeri.
Pasangan tersebut mendapatkan 73,32% dengan 148.766 suara.
Baca Juga : Update Hasil Real Count Pilpres 2019: Jokowi-Amin Masih Ungguli Prabowo-Sandi, Ini Prosentasenya
Perolehan suara paling banyak didapat pasangan ini dari negara Malaysia, Singapura dan juga Melbourne, Australia.
Data menunjukkan bahwa Jokowi-Amin memperoleh 23.703 suara di Penang, Malaysia, 42.011 suara di Singapura dan 7.229 suara di Melbourne, Australia.
Source | : | GridPop.ID,KPU.go.id |
Penulis | : | Veronica Sri Wahyu Wardiningsih |
Editor | : | Veronica Sri Wahyu Wardiningsih |
Komentar