Belum lagi, Agung harus menghadapi lawan politik yang kuat.
Ia harus berhadapan dengan ketokohan maupuan finansial yang jauh dari kemampuan dirinya sendiri.
Tak disangka, profil seseorang tidak menjamin keberhasilan untuk lolos dalam nyaleg.
"Tidak semua perjuangan itu diukur dengan finansial. Karena perjuangan kami ini dipandang enteng dari beberapa kalangan masyarakat dan merasa sudah besar. Makanya kami jalani dengan ikhlas dan alhamdulillah (lolos)," tuturnya.
Agung Darma akan menjadi calon anggota legislatif dari Partai Demokrat dengan Daerah Pemilihan Muna Barat I yang meliputi Kecamatan Kusambi, Kecamatan Napano Kusambi, dan Sawerigadi.
Dari hasil penghitungan suara, ia berhasil mendapatkan suara terbanyak dengan memperoleh 732 suara.
Agung telah mengalahkan Ketua DPC Demokrat Muna Barat yang memperoleh 520 suara.
"Kami juga tidak menyangka mengalahkan ketua partai DPC. Tapi itulah realitas bahwa tidak selamanya, pimpinan partai menjadi pemenang. Hari ini kami sudah buktikan dengan perjuangan yang panjang. Alhamdulillah Kami bisa kalahkan beliau," ucap Agung.
Source | : | Kompas.com,Tribunnews.com |
Penulis | : | Veronica Sri Wahyu Wardiningsih |
Editor | : | Veronica Sri Wahyu Wardiningsih |
Komentar