Mengutip dari BBC, kapal-kapal tersebut ditenggelamkan dengan cara diisi air dari selang besar.
Lalu secara perlahan kapal yang sudah diberi pemberat pasir tersebut akan semakin turun ke bawah.
Menurut Menteri Susi, penenggelaman kapal tersebut harus menjadi sebuah pola agar bisa memberikan efek jera.
"Ini way out yang sangat cantik untuk bangsa kita, menakutkan untuk bangsa lainnya. Penyelesaian dengan cara begini harus menjadi sebuah pola," kata Susi seperti dikutip dari BBC, (4/5).
Solusi penenggelaman kapal ini tentunya memiliki efek tersendiri bagi ekosistem lautan.
Menteri Susi mengatakan penenggelaman kapal justru lebih efektif karena kapal-kapal tersebut nantinya bisa menjadi rumpun ikan dan diving site baru.
Tetapi tentu saja minyak-minyak pada kapal harus sudah dibersihkan sesuai prosedur.
Source | : | Kompas.com,BBC |
Penulis | : | Bunga Mardiriana |
Editor | : | Bunga Mardiriana |
Komentar