GridPop.id - Titi Kamal dan Christian Sugiono dikenal sebagai pasangan harmonis.
Keduanya tampak selalu rukun dan mesra di berbagai kesempatan.
Tak heran bila mereka jauh dari gosip miring.
Menikah pada 6 Februari 2009 silam, kini mereka dikaruniai dua anak laki-laki, Arjuna Zayan Sugiono dan Kai Attar Sugiono.
Sibuk dengan dunia hiburan, Christian dan Titi Kamal pun juga gencar membangun kerajaan bisnisnya.
Tak hanya satu, Titi dan Tian bahkan memiliki belasan bisnis yang dijalankan.
Mulai dari IT, start up, kuliner, hingga bisnis properti yang menjadi sumber kekayaan mereka berdua.
Tak ketinggalan, pasangan ini juga menggeluti bisnis properti.
Titi dan Tian ternyata memiliki dua villa mewah yang berlokasi di Pulau Dewata Bali.
Villa pertama dinamai Villa Avana yang ada di Kerobokan, Kuta Utara yang didesain cukup megah dan asri.
Kabarnya, villa tersebut disewakan dengan harga mencapai 2,2 juta per malam.
Sedangkan villa kedua terletak di Umalas dan diberi diberi nama Villa De Juna seperti nama anaknya.
Layaknya kediaman selebriti, villa De Juna ini memiliki pemandangan yang amat mewah, yang sepertinya membuat banyak orang akan betah berlama-lama di dalamnya.
Memasuki villa, kita akan disambut dengan sebuah kolam renang yang sangat nyaman dan menyegarkan mata.
Kolam tersebut dikelilingi dedaunan hijau sehingga akan membuat kegiatan berenang menjadi semakin nyaman dan menyenangkan.
Di pinggir kolam, terdapat tempat untuk bersantai, tubuh akan dibuat rileks setelah menghabiskan waktu di dalam air.
Memasuki ke dalam villa, ada kamar yang tentunya tak kalah nyaman.
Didesain dengan interior yang minimalis, kasur empuk sudah tersedia untuk membuat penghuninya tidur nyenyak sepanjang malam.
Vila ini juga dilengkapi dengan kamar mandi yang nyaman dan luas, dengan sebuah bathtub untuk mencuci badan.
Uniknya, bathtub tersebut ada di luar ruang sehingga mandi bisa dilakukan sembari menikmati sinar matahari.
Di tengah vila, terdapat sebuah ruangan tempat berkumpul dan bercengkerama dengan anggota keluarga.
Sofa bernuansa putih dan hijau tosca akan membuat keluarga tak ingin beranjak, suasana pun teduh dan sangat nyaman.
Untuk memanjakan perut, ada ruang makan dengan desain yang menimalis dan memberikan kesan mewah.
Ruangan untuk makan ini terlihat sangat elegan, dengan adanya gantungan lampu bernuansa emas di atasnya.
Gantungan ini selain bernuansa mewah, juga memberikan kesan romantis dan membuat suasana makan akan semakin nyaman.
Yang tak kalah mewah yaitu ruangan dapur, yang selain luas juga terlihat kinclong dan bebas noda.
Di sana ada sebuah meja yang didesain dengan warna cokelat, hijau tosca, putih, dan hitam sehingga membuat suasana dapur lebih 'hidup'.
Kendati minimalis, dapur seperti ini pasti akan membuat siapa pun betah mengolah masakan untuk anggota keluarga tercinta.
Na, tertarik menjadikannya inspirasi di rumah?
Komentar