Dalam kunjungannya pada Senin (1/7/2019), Denada membawa hadiah dari Shakira untuk ayahnya.
Melansir dari program Insert Trans TV edisi Selasa (2/7/2019), Denada mengungkap bahwa mantan suaminya itu sampai menangis saat menerima hadiah dari Shakira.
Secara spesial, Shakira memberi ayahnya sebuah buku yang berisikan gambar yang dibuat olehnya.
Baca Juga: Jenguk Shakira Aurum di Singapura, Jokowi dan Iriana Janjikan Hal Ini
"Saya bawa gambar dari Shakira yang Shakira sudah siapkan di Singapura yang dia kepengen saya bawa untuk tunjukkan dan berikan ke papanya. Karena saya bilang sama Shakira kalau saya mau ketemu sama papanya," terang Denada usai menjenguk Jerry dalam tahanan.
"Dia (Jerry) senang sekali dan dia nangis. Dia terharu sekali," sambung Denada.
Denada pun sengaja tak memberi tahu Shakira mengenai ayahnya yang kini sedang ditahan.
Baca Juga: Belum Sembuh dari Leukimia, Shakira Aurum Ungkap Keinginan Sederhana Ini pada Denada
Source | : | Kompas.com,YouTube |
Penulis | : | Bunga Mardiriana |
Editor | : | Bunga Mardiriana |
Komentar