Ulfa menggugat cerai suaminya bulan Desember 2001 di Pengadilan Agama Jakarta Selatan.
Setelah bercerai, Ulfa menikah lagi dengan Muhammad Abdul Hakim.
Ulfa dinikahi oleh Abdul Hakim pada tanggal 19 September 2003 silam di Pondok Pesantren Suryalaya, Pagerageung, Tasikmalaya, disaksikan guru besar Abah Anom dan keluarga kedua mempelai.
Ulfa bercerai dari suami ketiganya Muhammad Abdul Hakim, SH, pria asal Padang, Sumatera Barat pada 4 Desember 2006.
Dari ketiga pernikahannya, Ulfa tidak dikaruniai seorang keturunan pun.
Namun Ulfa memiliki 3 orang anak angkat, yaitu Affa dan Syifa, serta Muafa Rizki, yang diadopsi bersama Abdul Hakim.
Usai perceraian dengan suami ketiganya, Ulfa hilang dari layar kaca.
Lantas seperti apa kabar dirinya saat ini?
Ulfa sempat dikabarkan menikah dengan seorang pengusaha minyak keturunan Jawa yang ia sapa Abang.
Dikutip dari Tribun Timur, alasan Ulfa tak muncul di layar kaca adalah fokus mengurus suami.
Pasalnya, menurut Ulfa, ia tidak ingin citra negatif sebagai artis yang sering kawin-cerai melekat pada dirinya.
Bagaikan ditelan bumi, kabar Ulfa tak tecium oleh media.
Ia juga tak memiliki akun sosial media.
Source | : | Tribun Jatim |
Penulis | : | None |
Editor | : | Grid. |
Komentar