GridPop.ID - Hubungan Basuki Tjahaja Purnama dengan istrinya yang 31 tahun lebih muda, Bripda Puput, selalu menarik perhatian.
Namun, hubungan Bripda Puput dengan anak-anak Ahok masih menjadi pertanyaan besar.
Ahok sendiri pernah bertengkar dengan anaknya perihal pernikahnnya dengan Bripda Puput.
Melansir dari Sajian Sedap, Selasa (23/7/2019), hubungan Bripda Puput dengan anak-anak Ahok pun masih menjadi misteri.
Terlebih lagi, anak-anak Ahok diketahui tinggal bersama ibu kandung mereka, Veronica Tan.
Beredar kabar kalau Bripda Puput belum mendapatkan tempat sebagai ibu tiri.
Namun, kabar tersebut nampaknya terbantahkan dengan unggahan dari anak sulung Ahok, Nicholas Sean, di akun Instagramnya pada Minggu (21/7/2019) lalu.
Anak sulung yang dipanggil Sean itu terlihat membagikan acara makan siang keluarga besarnya.
Di meja bundar itu, nampak ada sekitar 20 orang duduk dan makan bersama.
Sean pun merekam satu per satu orang yang makan satu meja dengan dirinya saat itu.
Di antaranya ada Ahok, Ibunda Ahok, saudara lain dan juga Bripda Puput.
Sosok Bripda Puput tentu saja menyedot perhatian warganet.
Diduga, unggahan tersebut jadi momen pertama kali Sean memperlihatkan pertemuan dirinya dengan Bripda Puput.
Sean bahkan tak ragu makan bersama ibu tiri yang hanya terpaut usia beberapa tahun darinya itu.
Apakah ini pertanda Bripda Puput sudah mulai diterima oleh anak-anak Ahok?
Sebelumnya, Ahok mengungkapkan hubungannya dengan mantan istri dan anak-anaknya lewat vlog-nya di kanal Youtube Panggil Saya BTP yang berjudul BTPVLOG #11 - BTP Menjawab yang diunggah pada Rabu (17/7/2019).
Baca Juga: Bikin Pangling! Intip Penampilan Bripda Puput Kenakan Sanggul yang Sukses Curi Perhatian
Saat itu, Ahok diundang sebagai narasumber pada Seminar Pembinaan Rohani Kristen bersama dengan PDT. Dr Benyamin F Intan.
Bertempat di Gereja Reformed Injili Indonesia di Samarinda, ada satu pertanyaan yang menyinggung soal hubungan Ahok dengan ketiga anaknya dan Veronica Tan.
"Bagaimana hubungan silaturahmi bapak dengan anak-anak dan juga Ibu Vero?" kata pendeta Benyamin membacakan surat pertanyaan dari jemaat.
Baca Juga: Terawang Hubungan Ahok dan Bripda Puput, Mbak You Sebut Pernikahan Keduanya Tak Akan Bertahan Lama
Mendengar pertanyaan itu, Ahok sedikit tersenyum.
"Sebelum ke sini, saya makan sama 3 anak saya sama mama saya. Anak laklaki saya gak masalah. Anak perempuan saya dari kecil dididik seolah-olah saya gak sayang dia," kata Ahok.
Lanjutnya, padahal ia memberi nama putrinya 'Nathania' itu saat dirinya mengalami pergumulan dalam batin, apakah akan terjun ke dunia politik atau tidak.
Baca Juga: Akan Dinikahi Ahok, Intip Hunian Bripda Puput yang Sederhana dan Teduh
Saat itu ia membaca firman tuhan dan menemukan kata Nathania yang berarti hadiah atau pertolongan dari Tuhan.
"Waktu (Nathania) di dalam kandungan saya cari di buka buku anak dan saya kasih nama Nathania, with God Help You," ucapnya.
"Kadang-kadang hubungan dengan anak yang baru remaja, dia membela mamanya," ungkap Ahok.
Ahok juga bercerita dirinya sempat cekcok dengan anak perempuannya ini karena Nathania membela sang ibu, Veronica Tan.
Baca Juga: Mengejutkan, Begini Gaya Rambut Calon Istri Ahok Bripda Puput dan Veronica Tan yang Nyaris Sama
"Papa sudah beruntung tidak ditinggal mama ketika waktu itu. Saya juga sadar saya salah," ungkap Ahok.
Cekcok masih berlanjut membahas pernikahan Ahok setelah cerai dari Veronica Tan.
"Papa kenapa mau nikah? Kan bisa nggak nikah, nikah sama yang muda lagi. Ya hoki Papa-lah dapet yang mudah," lanjut Ahok mengulang kalimat yang diucapkan putrinya hingga membuat seluruh audiens tertawa.
Baca Juga: Dikabarkan Akan Nikah, Ini Beda Kisah Cinta Ahok Dengan Veronica Tan dan Bripda Puput
Rampung menjelaskan hubungan dengan anak-anak, kini giliran Ahok mengungkap hubungannya dengan sang mantan istri, Veronica Tan.
"Kalau sama mamanya bagaimana, saya tidak mau ketemu," tegas Ahok dengan suara lirih.
Tapi kalau saya usir dari rumah anak-anak, enggak. Rumah saya kasih anak-anak silakan (Veronica Tan) tinggal sama anak-anak," jelasnya. (*)
Source | : | Sajian Sedap,GridPop.ID |
Penulis | : | Veronica Sri Wahyu Wardiningsih |
Editor | : | Veronica Sri Wahyu Wardiningsih |
Komentar