Salah satu yang menjadi kebanggaannya adalah Piala Citra yang berhasil ia dapatkan atas perannya sebagai Richard di film Love for Sale.
Dalam ruangan tersebut, furniture didominasi dengan warna hitam, mulai dari sofa, lemari, hingga rak untuk menyimpan barang-barangnya.
Memiliki konsep open space, tidak ada sekat yang memisahkan antara ruang keluarga dengan dapur.
Konsepnya pun seragam, yakni didominasi warna hitam yang elegan.
Baca Juga: Sempat Minta Maaf Sambil Terbata-bata, Agung Hercules Hembuskan Napas Terakhir di Rumah Sakit
Diletakkan pula meja makan dengan konsep bar dengan kursi berbahan kayu.
Di bagian samping dapur tersedia ruangan kecil dengan nuansa vintage dan dihiasi dengan furniture serba kayu, mulai dari meja, hiasan lampu, hingga cermin yang tertempel pada dinding.
Di bagian dinding lainnya, dihiasi dengan poster vintage yang kian membuat suasana terasa semakin unik dan jadul.
Naik ke lantai 2, ayah satu anak ini juga menunjukan kamar tidurnya yang masih bernuansa serba hitam.
Terkesan minimalis, tidak ada dekorasi neko-neko pada ruangan yang kini ia tempati sendiri ini.
Kamar ini ternyata dilengkapi juga dengan lemari khusus.
Bukan baju, lemari yang menjadi tempat paling favorit Gading Marten ini didominasi dengan ratusan koleksi sepatu sneakers mewah miliknya.
Gimana, kamu terinspirasi untuk membuat konsep yang sama dengan rumah milik Gading Marten ini, gak?
(*)
Source | : | Grid.ID |
Penulis | : | Ulfa Lutfia Hidayati |
Editor | : | Grid. |
Komentar