"Aku ingat bagaimana dulu anak anjing tidak diizinkan untuk hidup, bahkan yang baru berumur dua hari saja sudah dibunuh. Aku menyesal akan perbuatanku dan sekarang Tuhan telah memanggil anakku setelah ia menderita selama 8 bulan."
"Kita harus berhenti berbohong mengatakan pada masyarakat bahwa anjing-anjing tersebut sudah dibuang ke hutan. Itu semua bohong! Aku lebih pilih menganggur daripada harus membunuh anjing setiap Jumat pagi," tulis pria tersebut di akun Facebooknya seperti dikutip GridPop.ID dari World Of Buzz.
Pria tersebut mengakhiri postingannya dengan mengajak rekan kerjanya terdahulu untuk berhenti dari pekerjaannya sebelum terlambat.
Sementara itu netizen banyak yang merasa sedih setelah membaca cerita tersebut dan mendukungnya untuk keluar dari pekerjaannya.
Komentar