GridPop.id - Tak gampang untuk mendidik dan merawat anak..
Dipeelukan kesabaran dan ketelatenan dalam mengurusnya.
Setiap detail perlu diperhatikan agar bayi merasa nyaman dan tumbuh dengan baik.
Namun, melihat bayi yang diurus tumbuh dengan baik dan menjadi bayi yang menggemaskan, kita pasti akan merasa bahagia dan kelelahan itu hilang dengan segera.
Rupanya beberapa orang tak memiliki kesabaran dalam mengurus bayi.
Salah satu pria bahkan sampai membunuh bayinya karena tak sanggup mengurusnya sendiri.
Seorang pria yang juga penyanyi lokal didakwa karena membunuh putranya dengan meninju kepalanya.
Lewis ditangkap sehubungan dengan kematian putranya yang baru berusia 2 tahun.
Bayi tersebut ditemukan tewas di apartemen Prairie.
Pihak berwenang mengatakan bahwa Lewis (40) sendirian di rumah bersama bayi itu.
Sedang ibu bayi itu masih berada di rumah sakit karena mengalami komplikasi kelahiran.
Lewis mengatakan kepada polisi bahwa tidak ada orang yang membantunya mengurus bayinya.
Dia juga tidak memiliki ponsel, jadi, dia meninju bayinya karena frustasi.
Bayi itu meninggal tak lama setelah dipukul.
Lewis kemudian mengemasi barangnya di dalam tas dan melarikan diri dari tempat kejadian.
Dua hari kemudian, sang ibu kembali ke apartemen dan dia menemukan putranya meninggal, menurut polisi.
Lewis kemudian berhasil ditangkap oleh petugas.
Saat berada dalam tahanan, Lewis memberi tahu polisi tentang kematian putranya.
Menurut Lewis, bayi itu sehat dan tidak sakit, juga tidak ada cedera lain.
Lewis kemudian didakwa melakukan pembunuhan tingkat pertama.
Dia ditahan di Pusat Penahanan Washington dengan uang jaminan.
Komentar