Namun Ashanty mengatakan, keadaan akan berbeda bila dirinya bertemu dengan orang lain.
"Makanya aku kalau ketemu teman yang dekat saja, karena enggak ditanyakan penyakit aku," kata Ashanty. "Tuh, kan... Aku enggak boleh kalah sama penyakit aku," ujar Ashanty yang wajahnya terlihat cemas.
Di sisi lain, sebagai suami Anang Hermansyah menjelaskan bahwa tugasnya saat ini adalah untuk menjaga istrinya.
Diakui ayah empat anak itu, ia sudah menyiapkan dokter tambahan untuk menemani Ashanty setiap kali bepergian.
"Kami sudah ada tim tambahan. Ada tim dokter yang bantu Ashanty," kata Anang seperti yang dikutip dari Kompas.com
Anang menambahkan, hal itu diperlukan untuk mengaja kondisi Ashanty. Menurut Anang, pihak keluarga dan orang-orang terdekat akan mengerti ketika mengetahui penyakit Ashanty.
"Kalau orang di rumah bisa mengerti. Kalau di luar pasti yang bingung. Bisa berbalik. jadi benar-benar roller coaster. Kalau enggak mengerti keadaan (Ashanty) pasti clash," jelas Anang. (*)
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Maria Andriana Oky |
Editor | : | Maria Andriana Oky |
Komentar