Kata Psikolog
Dunia pendidikan di Sulawesi Utara tercoreng. Seorang siswa sebuah SMK di Kota Manado berinisial FL (16) menusuk guru agamanya Alexander Pangkey (54), Senin (21/10/2019). Aksi tak terpuji itu berujung meninggalnya sang guru.
Warga Desa Sasaran, Kecamatan Tondano Utara, Kabupaten Minahasa ini meninggal dunia di RSUP Prof Kandou Manado, pukul 20.00 Wita.
Kejadian itu dibenarkan Kapolsek Mapanget AKP Muhlis Suhani saat dikonfirmasi tribunmanado.co.id, Senin malam. "Informasi yang masuk setengah jam yang lalu, bahwa guru yang ditikam siswanya sudah meninggal dunia," kata Kapolsek.
Diketahui, Alexander seorang guru agama di SMK yang berlokasi di Kelurahan Mapanget Barat. Peristiwanya terjadi di depan halaman sekolah Senin siang. Korban sempat dilarikan ke Rumah Sakit AURI dan dirujuk ke RSUP Prof Kandou.
Menurut istri korban Silvia Walalangi, peristiwa penikaman ini terjadi di depan sekolah, Senin (21/10/2019) siang setelah selesai belajar.
"Saya berada di Tondano. Saya ditelepon, bahwa suami saya masuk rumah sakit, karena ditikam siswanya," ujar istri korban saat ditemui tribunmanado.co.id, di Ruang Resusitasi RSUP Prof Kandou.
Lanjutnya, mereka sudah melaporkan kasus ini di Polresta Manado.
"Kalau saya dengar, motifnya, suami saya menegur siswa itu karena merokok saat jam sekolah," katanya.
Tambahnya, di saat suaminya akan pulang dengan menggunakan sepeda motor, tiba-tiba siswa yang dimarahinya itu mendatangi korban.
"Informasi suami saya di atas motor, lalu ditikam berulang kali oleh siswanya," ucapnya lalu menangis.
Source | : | Tribun Manado |
Penulis | : | None |
Editor | : | Popi |
Komentar