GridPop.ID - Erick Thohir bakal menjadi salah satu calon menteri di Kabinet Jokowi yang baru.
Hal ini diungkapkan langsung oleh Erick Thohir pasca bertemu dengan Presiden Jokowi di Istana Negara, Senin 21 Oktober 2019.
Meski dipastikan bakal menjadi menteri di kabinet Jokowi yang baru, Erick Thohir belum bersedia menyebut di kementrian apa ia akan ditempatkan nanti.
"Yang pasti setelah beliau mewawancara calon calon menteri, tentu beliau akan putuskan. Hari ini tentu luar biasa kalau dipercaya ya harus bersedia," kata Erick Thohir seperti yang dikutip dari Tribun Lampung.
Nama Erick Thohir sendiri sudah tak asing lagi di telinga masyarakat Indonesia.
Pria asal Lampung itu merupakan pendiri Mahaka Group yang merupakan perusahaan induk yang fokus pada bisnis media dan entertainment.
Berbagai unit usaha Mahaka ternyata meliputi beberapa media antara lain, Gen FM, Jak FM, Jak TV, Mahaka Advertising, Harian Republika, Golf Digest, Rajakarcis.com.
Erick Thohir juga dipercaya menjadi presiden klub Inter Milan yang ke-21 dalam 106 tahun sejarah klub tersebut.
Tak hanya itu, ia juga diketahui sebagai pemilik klub bola basket Philadelphia, dan Satria Muda.
Untuk club sepak bola selain Inter Milan, Erick juga diketahui sebagai pemilik D.C. United, Internazionale dan juga Persib Bandung.
Saat pemilu 2019 berlangsung, Erick Thohir ditunjuk Jokowi sebagai ketua timsesnya.
Seperti kata pepatah, di balik pria yang sukses ada wanita tangguh yang di belakangnya.
Bos Mahaka Group ini ternyata memiliki istri cantik bernama Elizabeth Tjandra.
Dari pernikahan tersebut, mereka dikaruniai 4 anak, yakni Mahatma Arfala Thohir, Mahendra Agakhan Thohir, Makayla Amadia Thohir, dan Magisha Afryea Thohir.
Sosok Elizabeth Tjandra istri Erick Thohir jarang terpublikasikan, baik foto-foto maupun videonya.
Elizabeth ternyata sosok yang berparas cantik.
Namun, foto-fotonya agak sulit ditemukan di dunia maya.
Berdasarkan penulusan, ada 2 foto Elizabeth bersama suaminya yang berhasil ditemukan.
(*)
Source | : | Instagram,tribunlampung.co.id |
Penulis | : | Maria Andriana Oky |
Editor | : | Maria Andriana Oky |
Komentar