"Saya bekerja sewajarnya, saya bekerja di beberapa perusahaan, juga mempunyai projek bisnis teman -eman saya, saya juga freelance," jelasnya.
Dilansir dari Tribun Kaltim, terungkap fakta lain mengenai sosok Putri Amelia.
Sebelum ditangkap karena dugaan terkait prostitusi online, Putri Amelia sebenarnya tengah menapaki kariernya.
Om dari Putri Amelia atau PA sempat meminta kepada keluargannya untuk dibuatkan Surat Keterangan Kelakuan Baik ( SKCK ) untuk menjadi Anggota DPR
"Dia sempat minta tolong ke saya untuk buatkan SKCK katanya dipanggil dari Jakarta untuk jadi anggota atau staf DPR gitu," ujar Heri.
Namun menurut Priska proses itu masih dalam tahap interview.
"Kata Puput itu masih kayak interview, nanti kalau udah pasti Puput kabari kak," tambahnya.
Sementara sepupuu Putri Amelia, Priska Marcelia mengaku jika PA baru-baru beberapa hari ini pulang ke Balikpapan.
"Padahal baru aja bareng-bareng saya kemarin, baru pulang ke Balikpapan dianya," imbuhnya.
Keberadaan PA di Batu untuk bekerja, karena ia dipercaya untuk menjadi perwakilan dari Kaltim di bidang pariwisata.
Source | : | Tribunnews.com,Surya.co.id,Tribun Kaltim |
Penulis | : | Maria Andriana Oky |
Editor | : | Maria Andriana Oky |
Komentar