Lebih lanjut, Kartika Putri mengaku sangat bahagia atas kelahiran anak pertamanya.
Sebab ia mengklaim proses persalinan yang dilakukannya berjalan dengan lancar.
Baca Juga: Dikabarkan Ada Perjanjian Tentang Poligami di Pernikahannya, Kartika Putri Akhirnya Buka Suara
"Wow, perasaannya campur aduk, bahagia, bersyukur, dikasih kepercayaan Allah untuk hamil, bisa melahirkan dimudahin juga lahiran di rumah," ucapnya.
"Tapi aku enggak sekadar mau lahiran di rumah, kondisi aku oke, baby juga oke. Ahlinya juga ada 5 bidan," lanjutnya.
Anak Kartika Putri dan Habib Usman bin Yahya diberi nama Syarifah Khalisa Aghniya Bahira.
Syarifah Khalisa Aghniya Bahira dilahirkan dengan bobot 3,35 kilogram dan panjang 51 sentimeter.
Baru seminggu lebih menikmati momen menjadi seorang ibu baru, Kartika baru saja mengumumkan kabar menyedihkan.
Pasalnya, anak pertamanya tersebut dikabarkan sakit dan menjalani rawat inap.
Source | : | Grid.ID,Tribun Jakarta |
Penulis | : | Veronica Sri Wahyu Wardiningsih |
Editor | : | Veronica Sri Wahyu Wardiningsih |
Komentar