Lebih lanjut, Mbak You menegaskan dari tahun kemarin sebenarnya sudah runyam hubungan Syahrini dan Reino Barack.
"Akan ada masalah dengan Reino Barack dan sedikit ribut yang menyebabkan pisah ranjang," ucap Mbak You.
Kendati demikian, Mbak You mengatakan pernikahan mantan Luna Maya sejak Februari 2019 lalu masih bisa kembali harmonis.
"Akan ada keributan yang membuat mereka bersitegang meski bisa balik lagi," papar Mbak You.
Tak berhenti sampai di situ, Mbak You memperingatkan sikap Syahrini untuk tidak terlalu mencitrakan rumah tangganya.
Mbak You menganggap Syahrini dan Reino Barack tampil sempurna di depan publik demi menutupi sesuatu dalam rumah tangga mereka.
"Jangan terlalu dipaksakan untuk tersenyum, dalam arti Syahrini harus hadapi saja semua permasalahan yang ada, jangan kesannya perfect," jelasnya.
Source | : | Tribun Jakarta |
Penulis | : | Veronica Sri Wahyu Wardiningsih |
Editor | : | Veronica Sri Wahyu Wardiningsih |
Komentar