"Ada juga fans yg tanya apakah saya kecewa, saya jawab enggak, karena banyak yang dukung saya, itu hanya segelintir orang saja yang punya niat yang ada problem di dirinya sendiri. Enggak ada yang bisa ambil Indonesia dari saya," ujar Agnez Mo.
Sementara, dalam sesi tersebut Deddy juga sempat menanyakan tanggapan dari pesinetron 'Pernikahan Dini' itu soal salah satu ucapan yang dilontarkan netizen kepada Agnez untuk mencabut kewarganegaraannya.
"Yang lucu sih buat gue ada beberapa orang dan gue enggak tahu siapa, yang ngomong kewarganegaraannya harus diperiksa dan dicabut. Gue sih enggak apa-apa, tapi lo siapa bisa nyabut warga negara orang?" kata Deddy.
Mendengar hal itu, Agnez pun tertawa.
Ia menanggapinya dengan cukup santai, seolah tak habis pikir dengan orang-orang yang menghujatnya hanya karena menonton potongan video yang viral.
"Pertanyaan selanjutnya, yang ngomong itu udah pernah berbuat apa untuk bangsa kita?" kata Agnez.
"Kalau itu gue enggak tahu, dia pernah ngapain. Tapi kalau yang ngomong Pak Jokowi, mungkin gue khawatir," timpal Deddy sambil tertawa.
Agnez pun menjelaskan selama berkarier di luar negeri, ia tetap membawa spirit Indonesia dalam setiap karyanya.
Ia tak pernah lupa akan tempat kelahirannya, Indonesia.
Source | : | Tribun Banjarmasin |
Penulis | : | Sintia Nur Hanifah |
Editor | : | Popi |
Komentar