Reino mengaku bahwa ia suka Syahrini dengan tubuh yang lebih berisi.
"Iya enggak suka kurus, kayak orang susah," kata Reino Barrack sembari melihat Syahrini.
Syahrini pun mengungkapkan bahwa berat badan bertambah dari 48 Kilogram (Kg) menjadi 54 Kg.
"Sejauh ini nambah 6 kg, dari 48 kg ke 54 kg. Jadi saya gemukan," ucap Syahrini lagi.
Meski berat badannya bertambah, Syahrini mengaku tak risih.
Yang terpenting, dia bisa melihat Reino Barrack senang.
"Enggak risih kok, yah memang suami lebih suka badan aku begitu kan. Jadi enggak masalah," ujar Syahrini.
Diketahui, Syahrini sempat diisukan tengah berbadan dua karena tubuhnya terlihat lebih berisi. (*)
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | None |
Editor | : | Maria Andriana Oky |
Komentar