GridPop.ID - Pasangan muda Verrell Bramasta dan Natasha Wilona diketahui sudah berpisah.
Pasca putus dari Verrell Bramasta, Natasha Wilona terlihat menikmati masa sendirinya.
Bahkan diakui Natasha Willona, ia tidak sedang dekat dengan siapapun.
Menelusuri akun Instagram pribadinya, @natashawilona12 pada Minggu (15/12/2019), Wilona baru saja menrayakan ulang tahunnya yang ke 21.
Ia mengunggah foto dirinya dengan membawa bucket bunga dan beberapa hiasan ulang tahun di belakangnya.
Lewat potret ini pula, Natasha menuliskan ungkapan syukur atas segala hal yang ia miliki saat ini.
Sekaligus berikan ucapan terima kasih pada semua orang yang telah mendoakannya di hari ultahnya.
"Terima kasih Tuhan untuk satu tahun lagi dalam hidupku! Terima kasih untuk semua orang yang mengucapkan selamat ulang tahun kepadaku!" tulisnya dengan bahasa Inggris.
"Cinta kalian semua."
Natasha nampak tersenyum bahagia mendapatkan kejutan dari teman-temannya.
Ia juga mendapatkan juga mendapatkan beberapa kejutan lainnya dari rekan sesama artis yang terlihat dari Instastory miliknya.
Namun ada yang berbeda di Insta Storynya, Natasha justru terlihat pamerkan potret bersama mantan kekasihnya, Verrell Bramasta.
Hanya saja dalam foto ini Natasha tak cuma berdua dengan Verrell. Terdapat satu rekannya yak juga duduk di samping Natasha.
Potret ini Natasha sengaja bagikan di Instagram Story-nya lantaran rekannya lah yang lebih dulu memposting seraya sertakan doa manis.
Meski begitu, Natasha membagikannya ulang seperti yang sebelum-sebelumnya yang dilakukannya.
Namun di sisi lain, mungkinkah Natasha bagikan potret di atas sekaligus untuk mengenang momen pacaran dengan Verrell?
Sementara, Verrell sedang dekat dengan Febby Rastanty.
Sempat terlibat dalam satu sinetron, Verrell Bramasta dan Febby Rastanty sering diminta jadian oleh netizen.
Mengutip dari kanal YouTube SCTV (5/10/2019), Verrell dan Febby Rastanty sukses membuat penggemar dan penonton baper dengan aksi saling suap-suapan di depan banyak orang.
Mantan kekasih Natasha Wilona itu tak malu untuk menyuapi Febby Rastanty, bukan hanya sekali namun dua kali.
(*)
Source | : | YouTube,Instagram,Banjarmasin Post |
Penulis | : | Maria Andriana Oky |
Editor | : | Maria Andriana Oky |
Komentar