"Aku didik dia supaya dia benar tapi dia salah gunakan diriku. Aku menjaga dia bukan untuk membunuh. Dia memohon supaya menjaga diri dia yang selalu berpetualang, untuk mencari kesaktian supaya orang percaya dan wibawa padanya," kata sosok itu.
Sosok tersebut menyayangkan dengan apa yang dilakukan Teddy selama ini. Menurutnya Teddy menggunakan ilmu lain untuk merusak dirinya sendiri.
"Tapi saya tidak suka karena saya dibuat main-main sama dia, mengabaikan segala sesuatunya, membuang saya sakan-akan dirinya sudah kuat. Tidak mau menuruti perintahku, untuk menjalankan agama yang semestinya. Tapi dia menggunakan ilmu lain untuk merusak dirinya sendiri. Banyak dia berguru dan dia banyak memuja yang tidak benar, saya marah sama dia, karena saya diutus mengutus menjaga dia untuk kebaikan," katanya.
"Berbaik-baiklah diri kau kalau kau tidak menjadikan dirimu celaka, harus ibadah," pesan sosok tersebut.
Setelah mediasi, Ratna Listi dan Panglima Langit pun menjelaskan kalau apa yang mereka lakukan baru dugaan saja.
(*)
Source | : | YouTube,TribunnewsBogor.com |
Penulis | : | Maria Andriana Oky |
Editor | : | Maria Andriana Oky |
Komentar