Menurut Dose saat itu Sule berbicara soal perasaannya pada Line menggunakan bahasa Sunda.
"dalam bahas Sunda pak salereusna abdi teh nya'ah pisan ka lina (pak sebenarnya saya masih sayang banget ke Lina)," kata Dose.
Dose juga mengatakan saat itu Sule mengungkap perasaannya pada Lina sambil menangis.
"itu sambil menangis," kata Dose Hudaya.
Bahkan saat sidang perceraian, Sule meminta Dose Hudaya untuk memaksimalkan mediasi dengan Lina agar kembali rujuk.
"memang kang sule waktu itu minta ke saya supaya mediasi dijalankan secara maksimal, supaya tercapai rujuk karena dia ini sangat ingin mempertahankan rumah tangga dan melupakan semua yang telah terjadi," kata Dose.
Dose sangat menyayangkan pernyataan Teddy yang menyebut perceraian Sule dengan Lina atas dasar KDRT.
Baca Juga: Geger Mbah Mijan Sebut Kematian Lina hingga Sebit Nama Rizky Febian: Ada yang Mengganggu!
"itu kan Teddy yang bilang, dalam persidangan sama sekali itu gak ada, ga ada terbukti sule KDRT, gak ada itu, itu saya juga menyangkan ada statement seperti itu," kata Dose.
Menanggapi tudingan adanya KDRT tersebut, Sule pun mengancam akan menuntut balik.
"Ya saya bisa tuntut balik kalau gitu," kata Sule dilansir dari Youtube beepdo dengan judul "Terungkap, Lina dan Sule Sebenarnya Masih Saling Sayang, Tapi..." Jumat (10/1/2020).
Kemudian wartawan pun menanyakan soal isu KDRT yang dilakukan Teddy.
Source | : | Tribun Bogor |
Penulis | : | Sintia Nur Hanifah |
Editor | : | Veronica Sri Wahyu Wardiningsih |
Komentar