GridPop.ID - Setiap pasangan suami istri yang sudah menikah tentu berharap untuk memiliki momongan.
Hal ini pun juga dirasakan oleh pasangan Zaskia Sungkar dan Irwansyah.
9 tahun lamanya membangun biduk rumah tangga, kedua pasangan ini tak kunjung dikaruniai buah hati.
Melansir dari TribunJakarta.com, Zaskia Sungkar mengakui dirinya sudah sangat ingin memiliki momongan.
"Ini tuh udah udah di titik pengen banget, biasanyakan yaudah aja gitu," kata Zaskia dikutip dari kanal Youtube Starpro (17/1/2020).
"Iyalah kita pengen banget, 9 tahun ini," ujar Irwansyah tertawa.
"Udah di titik yang kayanya udah harus banget gitu (re, punya anak)," kata Zaskia.
Kakak Shireen Sungkar, Zaskia Sungkar berharap di usia pernikahan saat ini, ia bisa mendapatkan momongan.
"Happy anniversary syg g berasa udh 9 tahun nikah sm km. insyaAllah tahun depan ber 3 ya syg," tulis @zaskiasungkar15 pada akunnya, Rabu (15/1/2020).
"(anak ya bukan istrinya yg nambah) sayang kamuuuu," tulis Zaskia lagi pada salah satu unggahan foto di akun Instagramnyan.
Usut punya usut, rupanya Zaskia mengaku dirinya menderita sebuah penyakit yang membuat dirinya sulit hamil.
Diberitakan TribunnewsBogor.com, Zaskia menderita penyakit yang bernama endometriosis.
Akibat penyakit ini, Zaskia Sungkar pun sempat bolak-balik Kuala Lumpur untuk memeriksa dan operasi penyakit tersebut.
"Nah speaking of momongan, kemarin kita abis dari Kuala Lumpur," ungkap Zaskia Sungkar seperti yang dikutip dari TribunJakarta.com.
"Kita ngecek lagi, ada perubahan atau enggak," timpal Irwansyah.
Rupanya penyakit endometriosisnya ini sempat kambuh lagi.
"Aku kan dulu operasi di sana, terus kemarin aku cek lagi. Karena hasil aku kontrol di 2 Rumah Sakit ini bilang endometriosis aku itu balik kambuh lagi," ujar Zaskia Sungkar.
Ketika cek lagi ke RS di Malaysia, penyakit endometriosis yang sempat diidap Zaskia Sungkar ini masih ada namun sudah tidak aktif.
"Nah kemarin pas di sana memang ada (endometriosis), tapi udah gak aktif," tambah Zaskia Sungkar.
Beruntung, karena penyakit endometriosis itu sudah tidak aktif, Zaskia Sungkar pun bisa untuk melakukan bayi tabung atau IVF (In Vitro Fertilisation)
"Jadi kalau mau IVF bisa langsung, gak perlu operasi lagi, alhamdulillah," ucap Zaskia Sungkar.
"Insya Allah. Tinggal minum vitamin aja, supaya lebih lancar," imbuh Irwansyah
"Diperbaiki lagi dan dipersiapkan semuanya," jawab kakak Shireen Sungkar itu. (*)
Source | : | TribunnewsBogor.com,TribunJakarta.com |
Penulis | : | Maria Andriana Oky |
Editor | : | Maria Andriana Oky |
Komentar