Masyarakat di Wuhan tidak dapat mengakses kereta dan bus ke luar kota, pesawat tujuan domestik dan internasional serta transportasi laut juga ditutup.
Transportasi dalam kota, seperti bus dan kereta bawah tanah juga dilaporkan tidak beroperasi.
Supoermarket di sana pun sudah mulai kehabisan ketersediaan bahan makanan untuk dijual
Kembali melansir dari Kompas.com, penyebaran virus ini sudah mencapai beberapa negara.
Mulai dari China, Jepang, Singapura, Korea Selatan, Taiwan, Thailand, Amerika Serikat, Vietnam, Nepal, dan Perancis.
Sepuluh negara tersebut mengonfirmasi bahwa wilayahnya telah terjangkit virus corona. (*)
Source | : | Kompas.com,Tribunnews.com,Banjarmasin Post.co.id |
Penulis | : | Maria Andriana Oky |
Editor | : | Maria Andriana Oky |
Komentar