Selain itu, Teddy yang mencoba menguatkan diri untuk datang ke kuburan tempat proses otopsi digelar, sampai akhirnya memilih pergi.
"Saya lihat alat-alat otopsinya gimana ya, ada gergaji. Saya hampir mau pingsan juga lihat (Lina) mau diotopsi," kata Teddy.
Peralatan yang menurut dia menyeramkan itu, membuat Teddy pamit pulang lebih dulu karena tak tahan jika harus melihat jenazah istrinya diotopsi.
"Makanya saya langsung keluar aja, enggak lihat sepenuhnya," ucapnya lagi.
Bukan hanya hasil otopsi Lina yang menghantui, Teddy juga merasa banyak pihak yang memprovokasi dirinya terkait masalah kematian istrinya.
Sepeninggal Lina pada 4 Januari 2020 lalu, nama Teddy langsung muncul ke permukaan dan ramai diperbincangkan publik.
Kematian Lina yang terkesan mendadak membuat publik bertanya-tanya ada apa yang sebenarnya terjadi.
Rupanya hal itu juga dirasakan oleh keluarga Rizky Febian yang memutuskan membongkar kembali makam sang bunda untuk otopsi.
Source | : | Kompas.com,Tribun Jakarta |
Penulis | : | Veronica Sri Wahyu Wardiningsih |
Editor | : | Veronica Sri Wahyu Wardiningsih |
Komentar