"(Ularnya) sudah dibunuh sama keluarganya," kata Kapolsek Toho Iptu Dede Hasanuddin
Jenazah Norjani sendiri telah dikuburkan.
Peristiwa nahas itu bermula pada Sabtu sekitar pukul 16.00 WIB, saat Norjani melakukan atraksi di dekat rumahnya dan sejumlah warga menyaksikan atraksi berbahaya itu.
Kala itu, dia dua kali digigit king kobra. Gigitan pertama di tangan sebelah kanan dan gigitan kedua di bagian kening.
Namun, dari video yang beredar nampak Norjani masih tetap tertawa meski telah digigit berkali-kali. Norjani bahkan menolak saat hendak diobati.
Namun, sekitar pukul 18.30 WIB, Norjani mulai mengalami demam dan dilarikan ke Klinik Susteran di Kecamatan Menjalin, Kabupaten Landak, Kalimantan Barat.
Seusai mengalami demam dan dibawa ke klinik tersebut, Norjani sempat mendapat perawatan medis. Namun, nyawanya tak tertolong.
Berkaca dari kejadian nahas itu, Panji Petualang memberikan tanggapannya melalui unggahan foto di akun Instagram pribadi.
Source | : | Kompas.com,GridPop.ID |
Penulis | : | Veronica Sri Wahyu Wardiningsih |
Editor | : | Veronica Sri Wahyu Wardiningsih |
Komentar