Merujuk artikel dari Tribun Seleb, Teddy mengaku, bayinya tersebut akan mendapat rezeki lain sehingga ia dan bayinya tidak perlu takut dengan kabar yang beredar itu.
"Iya gapapa (dikabarkan nggak dapat warisan). Nggak usah takut si kecil pasti Allah kasih rezeki," kata Teddy kepada Tribunnews.com, Minggu (19/1/2020).
Dikatakan Teddy, almarhumah istrinya sudah bersikap adil dan akan membagi rata seluruh aset yang dimiliki.
Hal tersebut sudah sempat ia sampaikan di hadapan awak media namun tak tersampaikan ke khalayak umum.
"Almarhumah istri adil dan bijak semua kebahagian apa yang kita miliki, anak-anak harus merasakan, makanya saya pernah utarakan di media tapi sayang nggak tersampaikan malah di cut," ujarnya.
"Sekarang ditambah ada laporan luka/memar di jenazah baru dihubungkan dengn warisan," bebernya.
Setelah kepergian sang istri, Teddy juga menunjukkan barang-barang peninggalan almarhumah.
Dikutip dari Tribun Style, hal itu terlihat dari wawancara Teddy di kanal Youtube Intens Investigasi (26/1/2020).
Source | : | Tribun Style,tribun seleb,GridPop.ID |
Penulis | : | Veronica Sri Wahyu Wardiningsih |
Editor | : | Veronica Sri Wahyu Wardiningsih |
Komentar