GridPop.ID - Wika Salim namanya sudah tidak asing lagi ditelinga.
Diketahui, dirinya terjun kedunia hiburan sejak usia belasan tahun.
Sepak terjangnnya selama berkarirpun patut diperhitungkan.
Berkarir sebagai penyanyi dangdut tidak membatasi Wika untuk bekerja.
Dirinya kini telah merambah ke dunia presenter dan dunia seni peran.
Ia sempat didapuk menjadi presenter di beberapa program TV Swasta yang populer seperti Ini Talkshow, Eat Bulaga Indonesia, dan Ini Baru Empat Mata.
Dirinya juga sempat membintangi film The Secret: Suster Ngesot Urban Legend pada 2018 lalu.
Selain itu, Wika juga diketahui membintangi beberapa FTV dan Sinetron.
Namun siapa sangka, dia sempat diteror kiriman guna-guna.
Hal tersebut terungkap melalui terawangan Roy Kiyoshi yang videonya diunggah ke channel Youtube TRANS7 OFFICIAL pada Rabu (12/2/2020).
Dalam video tersebut, Roy menerawang bahwa kakak Wika sempat menderita sakit.
Wika membenarkan pernyataan Roy tersebut dan mengatakan bahwa kelelahan adalah faktor pemicu sakit dari kakaknya tersebut.
"Kakak aku sih. Tapi paling kecapean sih. Soalnya kakak aku kan kerjanya capek jadi suka sakit," ungkap Wika pada Roy dan Robby Purba.
"Kalo saya lihat ya, ada yang mau ngirim ke Wika tapi salah sasaran," ungkap Roy.
"Oh bisa kayak gitu ya?" Robby menanggapi.
Roy mengiyakan pernyataan Robby, kemudian membeberkan fakta lain.
"Mata batin saya ya Robby, dia (Wika) pernah dikasih seseorang, kayak botol kecil gitu atau batu berwarna biru," tutur paranormal tersebut.
"Pernah sih," aku Wika.
Dirinya juga mengatakan bahwa dirinya diberi batu tersebut oleh seorang laki-laki.
"Itu (ada) aura pelet," ungkap Roy, lalu menunjukan gambar ilustrasi dari penunggu batu tersebut.
Nampaklah sosok pocong pada gambaran Roy tersebut.
Untungnya batu tersebut sudah tidak diketahui keberadaannya, bahkan Wika sendiri pun tidak tahu.
"Tapi untung, gak tau sekarang dimana kan?" tanya Roy pada Wika.
"Iya, gak tahu," jawab Wika.(*)
Source | : | grid |
Penulis | : | Luvy Yulia Octaviani |
Editor | : | Maria Andriana Oky |
Komentar