GridPop.ID - Dikenal sebagai selebriti sekaligus youtuber ternama, Raffi Ahmad dan Nikita Mirzani tentu kantongi banyak pundi-pundi rupiah.
Kedua artis tersebut adalah dua dari sekian banyak artis yang kehadirananya selalu di tunggu-tunggu.
Sebelum pamit, tak terhitung jumlah program acara televisi yang menampilkan wajah Raffi Ahmad.
Pun dengan sosok Nikita Mirzani.
Tiap kali Niki sudah berkomentar terhadap sebuah kasus, wajahnya bakal selalu muncul di setiap talkshow untuk dimintai pendapat.
Namun, beberapa waktu lalu Raffi sempat mengejutkan publik kala saldo kartu debit miliknya hanya berisi puluhan juta.
Ya, dalam salah satu vlog yang diunggah kanal YouTube Uya Kuya TV pada 29 Oktober 2019 lalu, terpampang bahwa saldo kartu debit Raffi ternyata tidak banyak.
Dua kartu ATM Raffi saja kalau ditotal jumlah saldonya tak mencapai Rp 150 juta.
Satu kartu debit Raffi rupanya hanya berisikan uang senilai Rp 43 jutaan.
"Serius duit lo cuma Rp 43 juta doang, Fi?" tanya Uya tak percaya saat melihat isi kartu debit Raffi.
Kalau Raffi saja hanya punya Rp 43 di satu kartu debit miliknya, bagaimana dengan Niki?
Punya rumah mewah senilai Rp 10 miliar, Nikita Mirzani tentunya mengantongi uang yang tak sedikit pula.
Dan benar saja, saat 'digrebek' oleh Billy Syahputra, satu kartu debit Niki menyimpan uang yang 30 kali lipat lebih banyak dari milik Raffi!
"Ini ATM gua biasa aja ya," kata Niki saat akan menunjukkan saldo kartu debit miliknya kepada Billy dalam sebuah vlog yang diunggah di kanal YouTube Billy Syahputra (10/11/2019).
"Berapa itu?
"Allahu akbar! Satu miliar tiga ratus!" teriak Billy usai terkejut melihat saldo Niki.
"Ini ATM biasa aja.
"Ini buat yang ke warung, buat beli-beli barang-barang kayak tadi belanja," jawab Niki santai.
Kartu debit Nikita Mirzani ini disimpan rapi dalam sebuah dompet yang harganya juga tak kalah mahal, yakni Rp 53 juta.
Duh Mami Nikita Mirzani, bagi-bagi duit ke kita dong! (*)
Source | : | Grid.ID |
Penulis | : | Luvy Yulia Octaviani |
Editor | : | Veronica Sri Wahyu Wardiningsih |
Komentar