GridPop.ID - Ihsan Tarore, tentu saja namanya sudah tak asing terdengar di telinga.
Ya, penyanyi jebolan salah satu ajang bergengis di Indonesia ini memiliki kisah yang bisa menginspirasi bagi banyak orang.
Pasalnya, dia memiliki pengalaman yang luar biasa sebelum menjadi idola seperti saat ini.
Tak hanya berbakat dan sukses di dunia tarik suara saja.
Penyanyi jebolan Indonesia Idol ini ternyata memiliki sejumlah presstasi yang membanggakan.
Ihsan Tarore diketahui menjadi juara Indonesian Idol musim ketiga saat usianya menginjak 21 tahun.
Pria asal Medan ini bahkan dinobatkan sebagai pemenang termuda sepanjang sejarah Indonesian Idol, kutip dari Kompas pada Kamis (16/1/2020).
Tak hanya itu, Ihsan Tarore diketahui menjuarai ajang pencarian bakat D'Academy Celebrity yang ditayangkan di Indosiar pada tahun 2016.
Sempat sukses rebut hati Denada, Ihsan Tarore ternyata juga pernah menjadi menjadi finalis di D'Academy Asia musim kedua mewakili Indonesia.
Namun, sayangnya hubungannya dengan Denada harus berakhir dengan perceraian pada tahun 2017 silam.
Dengan prestasi yang mebanggakan tersebut ternyata Ihsan Tarore tak pernah malu mengakui dirinya pernah menjadi seorang petani.
Ihsan Tarore justru bangga mengakui profesinya tersebut sebab dari sanalah ia dapar membiayai hidup sebelum sukses jadi penyanyi.
Melansir informasi dari kanal Youtube Rumah Seleb, Ihsan Tarore mengaku telah menekuni profesi petani itu sejak ia belum terkenal.
"Jadi aku sebelum ikut Indonesia Idol pun aku dulunya seorang petani 'kan di Medan," ungkapnya.
Bahkan dari hasil pertaniannya itulah, Ihsan Tarore dapat membiayai sekolah dan kuliah hingga selesai.
"Aku tuh sekolah, ngebiayain sekolah itu dari hasil pertanian aku yang aku tanem itu," jelasnya.
Pria yang kini berusia 30 tahun itu, mengaku memulai kariernya dari bercocok tanam umbi hingga sayur-sayuran.
"Ada singkong, ada jagung, ada cabe gitu-gitulah," tandasnya.
Berkat usahanya, Ihsan pun kini terkenal dan membeli rumah cantik nan mewah yang dihuninya bersama sang ibu.
Wah..keren banget ya usaha Ihsan! (*)
(*)
Source | : | Grid.ID |
Penulis | : | Luvy Yulia Octaviani |
Editor | : | Maria Andriana Oky |
Komentar