Keluarga Glenn Fredly meminta pelayat tak menghadiri proses pemakaman.
Hal ini mengingat situasi pandemi virus corona (Covid-19) yang mengharuskan seseorang berada di kerumunan.
"Tanpa mengurangi rasa hormat, kami berharap agar para pelayat tidak hadir dalam prosesi pemakaman di karenakan situasi dan kondisi yang tidak memungkinkan saat ini," kata Mozes Latuihamalo, keluarga Glenn Fredly dalam keterangan tertulisnya, Rabu (8/4/2020).
Baca Juga: Glenn Fredly Meninggal Dunia, Sandra Dewi Untai Curhatan Soal Cinta dan Kematian: Tak Ada yang Abadi
Mozes berharap, keadaan ini dapat dimengerti oleh semua pihak dan ia yakin doa dari masyarakat untuk Glenn Fredly sudah lebih dari cukup.
Keluarga berharap, Glenn Fredly dapat diberikan maaf jika mempunyai kesalahan yang disengaja maupun tak disengaja.
Selain itu, keluarga juga meminta doa dari semua pihak masyarakat Indonesia untuk Glenn Fredly.
"Kami pihak keluarga meminta doa dari rekan-rekan musisi, kerabat, teman, dan seluruh masyarakat Indonesia untuk almarhum Glenn Fredly dan memaafkan segala kesalahan yang pernah beliau lakukan, baik sengaja mau pun tidak disengaja," jelasnya.
Menurutnya, dengan doa dari masyarakat yang berada dirumah, sudah lebih dari cukup untuk memberikan dukungan dan penguatan kepada pihak keluarga.
Source | : | Tribunseleb |
Penulis | : | None |
Editor | : | Sintia Nur Hanifah |
Komentar