GridPop.ID - Siapa yang tak kenal dengan seleb TikTok Cimoy Montok?
Nama Cimoy Montok mulai dikenal publik sejak video-video TikTok-nya viral di jagat maya.
Bahkan, Cimoy Montok kini sering disandingkan dengan Bowo Alpenliebe sebagai seleb TikTok tersohor.
Banyak artis yang kemudian membuat konten dengannya hingga namanya semakin melejit.
Lantas siapa sebenarnya gadis belia yang mulai terkenal satu ini?
Daripada penasaran, berikut ini 5 fakta Cimoy Montok yang sayang untuk dilewatkan.
1. Baru 15 tahun
Cimoy Montok diketahui baru berusia 15 tahun.
Ia menyampaikan hal tersebut ketika menjadi bintang tamu di kanal YouTube Ria Ricis.
Cimoy juga mengaku jika dirinya sudah putus sekolah.
Seharusnya ia masih duduk di bangku Sekolah Mengenah Pertma atau SMP.
2. Berasal dari keluarga kurang mampu
Asal-usul keluarga Cimoy terkuak saat Nikita Mirzani mengunjungi rumahnya.
Melalui unggahan video di kanal youtube TRANS TV Official, dalam program NIH KITA KEPO, Nikta kaget saat melihat rumah yang ditempati Cimoy.
Rumah tersebut beratapkan terpal dan berdinding kardus dengan bagian depan rumah terdapat banyak barang-barang bekas hasil memulung.
Dinding rumahnya yang terbuat dari tiang kayu seadanya, poster bekas, dan kardus.
Kamar yang ada pun satu ruangan dan ditiduri 5 anggota keluarga Cimoy Montok.
Melihat keadaan rumah Cimoy Montok, Nikita Mirzani tak kuat menahan tangisnya.
Ibu dari Cimoy mengaku terpaksa mengontrak di tempat itu karena tak mampu membayar kontrakan mahal.
Ayah Cimoy rupanya bekerja sebagai pemulung.
3. Jadi selebgram
Setelah mulai dikenal lewat Tik Tok, Cimoy mulai kerap diajak kolaborasi para artis untuk membuat konten YouTube.
Mulai dari Ria Ricis hingga Atta Halilintar diketahui pernah mengundangnya untuk tampil di video mereka.
Tak hanya itu, Cimoy juga beberapa kali menjadi bintang tamu di program televisi.
Hal tersebut membuat namanya kian melambung dan membuatnya mendapat banyak pengikut di Instagram.
Hingga berita ini ditulis, Cimoy tercatat memiliki 200 ribu lebih pengikut.
Ia kerap membuat berbagai unggahan, mulai dari potret kecenya, foto bersama teman hingga artis, dan tentu saja video Tik Tok.
4. Dibela Dewi Perssik
Naiknya pamor Cimoy tak lepas dari hujatan yang berdatangan dari warganet.
Tidak sedikit yang mencibirnya karena dinilai tidak memiliki etika terkait ucapan, sikap dan gayanya berpakaian.
Namun, pedangdut Dewi Perssik memiliki pandangan lain terhadap Cimoy, seperti yang diungkapkan melalui unggahan Instagram berikut ini.
"Banyak yang ngehujat anak ini. Dibalik sikap dia yg seperti itu menyimpan rahasia yang menyedihkan, sebelumnya saya sempat berfikir negatif juga terhadap anak ini, karena saya paling benci sama anak muda yang tidak punya attitude atau etika. Saya memang tidak mengenal lama, tapi pertemuan semalam membuat saya cukup memaklumi sikap dan ucapan dia selama ini," tulis Dewi Perssik pada unggahan Instagram di atas (12/4/2020).
Dewi Perssik juga berpesan pada masyarakat yang menghujat Cimoy untuk tak melihat satu sisi saja. Hal ini menurutnya karena Cimoy cukup beretika.
"Banyak yg bilang dan bertanya...kok depe mau ngundang, kok ga takut turun pamor, atau kok ga takut dijadiin pansos, kok ga takut dihujat, kok gak takut di anj*** sih atau dia berbicara tidak pantas terhadap orang yang lebih tua? Aku punya jawaban tersendiri terhadap anak ini, aku lebih liat ke positifnya daripada negatifnya, terkadang kita untuk menilai orang tidak bisa dilihat dari satu sisi saja, melainkan harus dari kedua sisi," tambah Dewi Perssik.
5. Isu video panas
Ditengah pamornya yang tengah naik daun, Cimoy kini menghadapi isu yang kurang sedap.
Beredar video panas dimana pemeran wanita didalamnya disebut-sebut mirip Cimoy.
Mengetahui hal tersebut, Cimoy langsung buka suara.
Ia menyangkal dengan tegas jika wanita dalam video tersebut bukanlah dirinya.
Ia memberikan pernyataan melalui video yang diunggah di Instagram Story pada Kamis, 9 April 2020. (*)
Source | : | TribunStyle.com |
Penulis | : | None |
Editor | : | Sintia Nur Hanifah |
Komentar