GridPop.ID - Sosok Bella Shapira kini sudah tak pernah nongol lagi di layar kaca.
Padahal dahulu dirinya eksis dan melejit di eranya.
Vakum dari dunia akting, Bella Saphira dipersunting oleh petinggi TNI 6 tahun silam.
Bella dipersunting oleh Agus Surya Bakti, pejabat TNI yang kini telah pensiun.
Walaupun sudah pensiun, kini suami Bella kembali mengemban jabatan sebagai seorang komisaris utama di salah satu perusahaan negara yakni PT. Antam.
Saat dinikahin Agus Surya Bakti pada 30 Agustus 2013 ada isu tak sedap yang menghampiri Bella Saphira dan kedua orang tuanya.
Orang tuanya dikabarkan masih belum terima saat sang anak memutuskan untuk memeluk agama sang suami.
Orang tua Bella pun tak hadir dalam acara resepsi pernikahan sang anak dengan Agus Surya Bakti.
Ini seolah menguatkan isu belum dapat restu bagi Bella dan Agus.
Akan tetapi, Bintang Film Arisan Brondong itu nampaknya tak mempedulikan hal tersebut.
Melansir dari Nova, (30/12/20219), Bella mengungkapkan bahwa dirinya masih sangat menghormati kedua orang tuanya.
"Bagaimana pun tidak akan ada yang menggantikan kasih sayang orangtua saya," kata Bella.
Kini, sudah 7 tahun pernikahan Bella Saphira dengan Agus Surya Bakti, nampaknya kedua orang tuanya mulai bisa menerima dirinya dan sang suami.
Baru-baru ini, Bella Saphira terlihat mengunjungi kedua orang tuanya untuk berbuka puasa bersama mesti berbeda keyakinan.
Hal tersebut nampak dibagikan Bella Saphira di akun Instagram pribadinya @bellasaphiraofficial, Senin (11/5/2020).
Dalam potret yang diunggahnya, Bella Saphira bersama kedua orang tua dan keponakannya nampak menikmati berbuka puasa bersama.
Meski Bella Saphira kini memeluk agama islam seperti sang suami, kedua orang tuanya nampak memiliki toleransi tinggi.
"Mengunjungi Orgtua saya dan Santap Malam Bersama di bulan Ramadhan kali ini santai banget yaa.. (emoji). Kedua OrangTua saya Kristen Protestan," tulis Bella Saphira.
Di sini yang menjadi sorotan yakni gaya rumah milik kedua orang tua Bella Saphira.
Rumah bergaya vintage itu dihiasi dengan pernak-pernik di setiap sudut ruangannya.
Walaupun bergaya vintage yang terkenal dengan kesan kunonya, namun rumah tersebut tetap glamour.
Hal tersebut dikarenakan banyaknya guci-guci mahal beserta barang-barang lainnya yang menghiasi rumah tersebut.
Selain itu rumah dari pasangan Dr. Ir. Anggara Simanjuntak dan Elfrida Simatupang itu, identik dengan cat berwarna krem.
Pernak-pernik yang menghiasi rumah tersebut menambah kesan mewah.
Bahkan, ada sebuah piano yang terletak di ruang keluarga.
(*)
Source | : | Grid.ID |
Penulis | : | Septiana Risti Hapsari |
Editor | : | Veronica Sri Wahyu Wardiningsih |
Komentar