GridPop.id - Sengketa Ruben Onsu dan seorang pengusaha terkait merk dagang terus bergulir.
Pengadilan memutuskan Ruben Onsu kalah.
Namun, adik Ruben Onsu, Jordi Onsu ditemani kuasa hukumnya, Minola Sebayang menjawab seputar kabar perseteruan merek dagang Ayam Geprek Bensu.
Pertama-tama, Jordi Onsu membantah berita yang menyebut bahwa ia tiga kali menolak ajakan damai dari PT Ayam Geprek Benny Sujono.
Bahkan, Jordi sempat dibuat kaget dengan pemberitaan media terkait penolakannya untuk damai soal sengketa merek tersebut. Jordi mengatakan bahwa ia langsung menghubungi kuasa hukum dari PT Ayam Geprek Benny Sujono yang ditulis mengeluarkan pernyataan tersebut.
“Aku mau meluruskan berita yang beredar, ini ada berita dari media judul ‘Sebelum MA Keluarkan putusan, 3 kali Jordi tolak ajakan damai’. Saya langsung telepon pengacaranya gimana saya nolak damai, bukannya kita baru ketemuan ngobrol," ucap Jordi Onsu di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Sabtu (13/6/2020).
Kepada awak media, Jordi Onsu menegaskan bahwa ia dan pihak seteru kerap kali bertemu membahas soal sengketa nama merek tersebut
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | None |
Editor | : | Popi |
Komentar