Kemudian, Ridwan Kamil mengungkap di mana warga kurang mampu meningkat selama tiga bulan terakhir.
"25 persen warga saya sebelum Covid disubsidi sekarang naik menjadi 63 persen."
"Dulu 9 juta jiwa yang disubsidi PKH dan sembako sekarang naik 38 juta jiwa penduduk meminta bantuan pemerintah," ungkap Gubernur 48 tahun itu.
Ridwan Kamil itu juga membandingkan dirinya dengan Presiden Moon Jae In.
"Jadi bisa dibayangkan, persamaan saya dengan Presiden Korea Selatan adalah kami sama-sama mengurusi 50 juta manusia," ungkapnya.
Meski sama-sama mengurusi 50 juta jiwa, anggaran yang dimiliki Pemerintah Jawa Barat berbanding jauh dari Pemerintah Korea Selatan.
"Tapi perbedaan Gubernur Jawa Barat dengan Presiden Korea Selatan, Gubernu Jawa Barat hanya punya anggaran 1 persen dari Presiden Korea Selatan."
"Jadi bisa dibayangkan lahir batin saya harus menyelamatkan 50 juta nyawa dengan keterbatasan tersebut," ujarnya.
Lihat videonya mulai menit ke-2:30:
GridPop.id
(*)
Artikel ini telah tayang di Tribunwow.com dengan judul Ridwan Kamil Samakan Dirinya dengan Presiden Korsel: Lahir Batin Saya Harus Selamatkan 50 Juta Jiwa
Source | : | TribunWow |
Penulis | : | Luvy Yulia Octaviani |
Editor | : | Veronica Sri Wahyu Wardiningsih |
Komentar