GridPop.ID - Baru-baru ini Shandy Aulia menjadi sorotan karena pendapatnya tentang MPASi (Makanan Pendamping Asi).
Pasalnya, baru 5 bulan sang putri sudah diberikan makanan pendamping oleh Shandy Aulia.
Sedangkan pada umumnya bayi biasanya diberi MPASI saat usia genap 6 bulan.
Namun Shandy Aulia berkeyakinan bahwa putrinya sudah siap menerima MPASI atas izin dari dokter dan setiap bayi juga berbeda-beda.
Hal inilah yang kemudian menuai pro kontra dari netizen yang didominasi para Ibu.
Selain MPASI, Shandy Aulia juga terang-terangan memberikan madu kepada Claire Herbowo.
Padahal pemberian madu kepada bayi yang belum berusia 1 tahun juga diyakini kebanyakan orang bisa membahayakan si bayi.
Setelah lagi-lagi tuai pro kontra, Shandy Aulia akhirnya memutuskan untuk menghentikan pemberian madu kepada putrinya.
Ia juga akan menghapus bagian video di YouTube-nya yang menayangkan dirinya menyuapi madu untuk Claire.
Source | : | TribunSolo |
Penulis | : | None |
Editor | : | Luvy Octaviani |
Komentar